Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Orang Keracunan Pisang Goreng di Lampung Ternyata Masih 1 Keluarga, 1 Orang Tewas

Kompas.com - 20/01/2023, 18:03 WIB
Tri Purna Jaya,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Lima orang yang mengalami keracunan pisang goreng di Kecamatan Punggur, Kabupaten Lampung Tengah ternyata masih satu keluarga.

Kelimanya datang ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk bertakziah atau mengunjungi keluarga yang meninggal dunia, pasangan suami istri (pasutri) bernama Tayem (75) dan Dikin (80).

Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya membenarkan kelimanya diduga menjadi korban keracunan pisang goreng.

Baca juga: Kronologi 3 Warga di Lampung Tengah Tewas Keracunan Pisang Goreng, Diduga Ini Penyebabnya

Menurut Doffie peristiwa itu terjadi pada Selasa (17/1/2023) kemarin di Kampung Toto Katon, Kecamatan Punggur.

"Benar, para korban keracunan ini masih satu keluarga," kata Doffie saat dihubungi, Jumat (20/1/2023) sore.

Lima korban ini adalah Ade Novriadi (33), Ahmad Siwito (75), Agus Juliarto (34), Suparno (50) dan Juminem (43).

"Satu korban atas nama Ade Novriadi meninggal dunia, sedangkan empat orang lain masih dirawat di Rumah Sakit Ahmad Yani, Kota Metro," kata Doffie.

Dari informasi yang dihimpun kepolisian, peristiwa ini terjadi ketika kelima korban ini bertakziah ke rumah Tayem dan Dikin, pasutri yang meninggal dunia di Kampung Toto Katon.

Diduga kelima korban memakan pisang goreng saat acara takziah tersebut. Kelimanya lalu mengalami pusing dan muntah-muntah.

Baca juga: Buntut Sekeluarga Keracunan di Bekasi: Polisi Temukan 3 Lubang Berisi Kerangka, Diduga Jadi Korban Pembunuhan Lainnya

"Kelima korban kemudian langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan, namun satu orang meninggal dunia," kata Doffie.

Doffie mengatakan pihaknya sudah mengambil sejumlah barang bukti dan sampel muntahan para korban untuk diuji di laboratorium.

"Kita masih tunggu hasil uji laboratorium saat ini," kata Doffie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Perayaan Paskah, Sejumlah Gereja di Tegal Disterilisasi

Jelang Perayaan Paskah, Sejumlah Gereja di Tegal Disterilisasi

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Aceh, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Aceh, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kepulauan Riau, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kepulauan Riau, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Riau, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Riau, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Barat, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Pekanbaru Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Pekanbaru Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Saat Aktivis Lingkungan Karimunjawa Daniel Frits 'Dikriminalisasi' dengan UU ITE

Saat Aktivis Lingkungan Karimunjawa Daniel Frits "Dikriminalisasi" dengan UU ITE

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Banda Aceh Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Banda Aceh Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tanjung Pinang Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tanjung Pinang Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Batam Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Batam Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Padang Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Padang Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Rute dan Tarif Bus Gunung Harta Solutions Executive Jakarta-Blitar

Rute dan Tarif Bus Gunung Harta Solutions Executive Jakarta-Blitar

Regional
Indeks SPM Bidang Pendidikan HST Tertinggi Se- Kalsel, Bupati Aulia: Gambaran Pendidikan

Indeks SPM Bidang Pendidikan HST Tertinggi Se- Kalsel, Bupati Aulia: Gambaran Pendidikan

Regional
Sidak ke Toko Modern, Tim Gabungan di Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa yang Masih Dijual

Sidak ke Toko Modern, Tim Gabungan di Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa yang Masih Dijual

Regional
TNI AL Sita Rokok Ilegal Senilai Rp 2 Miliar di Labuan Bajo

TNI AL Sita Rokok Ilegal Senilai Rp 2 Miliar di Labuan Bajo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com