Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Lempeng Tektonik di Indonesia dan Wilayahnya

Kompas.com - 19/01/2023, 14:11 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Posisi geologis Indonesia sangat terkait dengan keberadaan empat lempeng tektonik, yakni Lempeng Indo-Australia, Lempeng Eurasia, Lempeng Pasifik, dan Lempeng Laut Filipina.

Aktivitas dan interaksi keempat lempeng tektonik tersebut telah memengaruhi dinamika morfologi serta aktivitas tektonik dan vulkanik di hampir seluruh wilayah Indonesia.

Baca juga: Teori Lempeng Tektonik

Seperti diketahui, lempeng tektonik erat kaitannya dengan lapisan litosfer bumi, di mana bagian atasnya terdiri dari kerak dan mantel yang memiliki sifat kaku dan padat.

Proses pergerakan yang terjadi pada bagian litosfer ini membentuk lempeng-lempeng tektonik, yang kemudian membentuk dinamika morfologi permukaan bumi.

Baca juga: 4 Sesar Aktif di Sulawesi, Ada Sesar Palu Koro yang Pernah Memicu Gempa dan Tsunami

Hal ini sesuai dengan Teori Tektonik Lempeng di mana bumi dikatakan tersusun dari lempeng-lempeng yang bergerak secara dinamis, berupa lempeng benua atau lempeng samudera yang dibedakan berdasar karakteristiknya.

Teori Tektonik Lempeng ini juga yang melahirkan istilah “Ring Of Fire”, jalur tumbukan Lempeng Pasifik yang identik dengan jajaran gunung api aktif dan aktivitas seismik yang tinggi.

Baca juga: Mengenal 10 Sesar Aktif di Indonesia, dari Sumatera hingga Papua

Lempeng Tektonik di Indonesia

Dirangkum dari laman Gramedia dan BMKG Wilayah III Denpasar, berikut adalah penjelasan mengenai empat lempeng tektonik yang ada di wilayah Indonesia.

1. Lempeng Eurasia

Lempeng Eurasia adalah lempeng terbesar ketiga di dunia meliputi bagian Samudra Atlantik, Samudra Arktik, sebagian besar daratan Eropa, Rusia, Asia, dan beberapa cekungan sub-samudra.

Lempeng Eurasia adalah lempeng benua yang juga disebut sebagai lempeng paling aktif di dunia secara geologis.

Sebagai salah satu lempeng makro, luas Lempeng Eurasia kurang lebih 67,8 juta kilometer persegi, dan bergerak relatif ke arah utara

Wilayah Indonesia sebagian besar berada di Lempeng Eurasia mencakup Pulau Sumatera, Pulau Jawa, Pulau Kalimantan, Pulau Sulawesi, Pulau Bali, Kepulauan Nusa Tenggara dan Pulau Maluku.

2. Lempeng Indo-Australia

Lempeng Indo-Australia (Lempeng India-Australia) adalah salah satu lempeng benua yang terbentuk dari penyatuan lempeng Australia dan lempeng India pada jutaan tahun lalu.

Lokasi bertemunya lempeng Australia dan lempeng India ini pula yang membentuk jajaran pegunungan Himalaya.

Lempeng ini merupakan lempeng makro/besar yang memiliki luas kurang lebih 58,9 juta kilometer persegi, dan bergerak relatif ke arah utara menyusup kedalam Lempeng Eurasia.

Wilayah Indonesia yang berada di Lempeng Indo-Australia meliputi Pulau Papua dan juga Kepulauan Nusa Tenggara bagian timur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Regional
KM Bukit Raya Terbakar, Ratusan Penumpang di Pelabuhan Dwikora Pontianak Batal Berangkat

KM Bukit Raya Terbakar, Ratusan Penumpang di Pelabuhan Dwikora Pontianak Batal Berangkat

Regional
Cari Ikan di Muara Sungai, Warga Pulau Seram Maluku Hilang Usai Digigit Buaya

Cari Ikan di Muara Sungai, Warga Pulau Seram Maluku Hilang Usai Digigit Buaya

Regional
Dendam Kesumat Istri Dilecehkan, Kakak Beradik Bacok Warga Demak hingga Tewas

Dendam Kesumat Istri Dilecehkan, Kakak Beradik Bacok Warga Demak hingga Tewas

Regional
Digigit Buaya 2,5 Meter, Pria di Pasaman Barat Luka Parah di Kaki

Digigit Buaya 2,5 Meter, Pria di Pasaman Barat Luka Parah di Kaki

Regional
Raih Satyalancana dari Jokowi, Bupati Jekek Ajak Semua Pihak Terus Bangun Wonogiri

Raih Satyalancana dari Jokowi, Bupati Jekek Ajak Semua Pihak Terus Bangun Wonogiri

Regional
TKN Tantang PDI-P Tarik Semua Menteri Usai Sebut Jokowi Bukan Kader Lagi, Ini Tanggapan Gibran

TKN Tantang PDI-P Tarik Semua Menteri Usai Sebut Jokowi Bukan Kader Lagi, Ini Tanggapan Gibran

Regional
Penumpang yang Tusuk Driver 'Maxim' di Jalan Magelang-Yogyakarta Terinspirasi Film 'Rambo'

Penumpang yang Tusuk Driver "Maxim" di Jalan Magelang-Yogyakarta Terinspirasi Film "Rambo"

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Ayah Gembong Narkoba Fredy Pratama Divonis 1,8 Tahun Penjara, Seluruh Hartanya Dirampas Negara

Ayah Gembong Narkoba Fredy Pratama Divonis 1,8 Tahun Penjara, Seluruh Hartanya Dirampas Negara

Regional
Berangkat dari Jakarta, 'Driver' Maxim Dibunuh Penumpangnya di Jalan Magelang-Yogyakarta

Berangkat dari Jakarta, "Driver" Maxim Dibunuh Penumpangnya di Jalan Magelang-Yogyakarta

Regional
Penumpang KMP Reinna Jatuh ke Laut, Saksi Sebut Posisi Korban Terakhir di Buritan

Penumpang KMP Reinna Jatuh ke Laut, Saksi Sebut Posisi Korban Terakhir di Buritan

Regional
Kecelakaan Maut Bus Eka Vs Truk di Tol Solo-Kertosono, Satu Penumpang Tewas

Kecelakaan Maut Bus Eka Vs Truk di Tol Solo-Kertosono, Satu Penumpang Tewas

Regional
Anak yang Dijual Ibu Kandung Rp 100.000, Korban Pemerkosaan Kakaknya

Anak yang Dijual Ibu Kandung Rp 100.000, Korban Pemerkosaan Kakaknya

Regional
Kronologi Ibu di LampungTewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Ungkap Kondisinya

Kronologi Ibu di LampungTewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Ungkap Kondisinya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com