Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terjun ke Laut, Seorang Penumpang Kapal Hilang di Perairan Tanjung Selatan Kalsel

Kompas.com - 08/01/2023, 14:51 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

PELAIHARI, KOMPAS.com - Seorang penumpang Kapal Motor (KM) Dharma Kartika IX dilaporkan hilang di Perairan Tanjung Selatan, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Kepala Kantor Badan Pencarian Nasional (Basarnas) Banjarmasin Al Amrad mengatakan, penumpang yang diketahui tanpa identitas itu terlihat melompat dari atas kapal dan disaksikan oleh penumpang lainnya.

Baca juga: Sosok Pria di Kalsel Pamer Saldo Rp 500 Triliun Didatangi Polisi, Ternyata Ini Profesinya

"Benar, telah terjadi kejadian seorang penumpang menceburkan diri dari kapal KM Dharma Kartika IX saat sedang perjalanan," ujar Al Amrad kepada wartawan, Minggu (8/1/2022).

Penumpang yang melompat ke laut, kata Al Amrad, berjenis kelamin laki-laki. Dia diketahui naik dari pelabuhan Tanjung Perak Surabaya dengan tujuan Banjarmasin.

Sebelum melompat, penumpang tersebut keluar dari dek ekonomi.

"Lalu dia mendekat ke pagar kapal gangway deck sebelah kiri bagian tengah kemudian loncat ke laut," ungkapnya.

Saksi-saksi yang melihat korban melompat langsung melaporkan ke manajemen kapal. Kapal kemudian berputar untuk melakukan pencarian.


Namun, setelah beberapa lama mengamati lautan, korban tak kunjung ditemukan. Pihak kapal selanjutnya melapor ke Basarnas Banjarmasin.

"Kami berangkatkan tim Rescue menuju LKP untuk melakukan pencarian, tim berangkat menggunakan armada KN 407 dan selanjutnya akan melakukan penyisiran," tambahnya.

Baca juga: Alami Obesitas dengan Berat Badan 190 Kg, Warga Tanah Laut Dilarikan ke Rumah Sakit

Al Amrad menambahkan, penumpang yang melompat berangkat ke Banjarmasin seorang diri. Hal itu menyulitkan petugas untuk mencari informasi terkait keluarga korban.

"Karena posisi korban bepergian sendirian, dan tidak meninggalkan identitas apa pun, serta telah di-cross check ke penumpang lain yang berada di kapal, dan tidak ada yang mengenalinya," tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

BMKG: Wilayah Kalimantan Tengah Sedang Dilalui Gelombang Atmosfer 'Rossby Ekuator'

BMKG: Wilayah Kalimantan Tengah Sedang Dilalui Gelombang Atmosfer "Rossby Ekuator"

Regional
Selebgram Palembang Dituntut 7 Tahun Penjara, Ikut 'Cuci Uang' Hasil Narkoba

Selebgram Palembang Dituntut 7 Tahun Penjara, Ikut "Cuci Uang" Hasil Narkoba

Regional
Kaesang Diusung Jadi Cagub DKI Jakarta, Gibran Ogah Tanggapi

Kaesang Diusung Jadi Cagub DKI Jakarta, Gibran Ogah Tanggapi

Regional
Jasad Ibu dan Anak Korban Longsor di Bandung Barat Ditemukan dalam Kondisi Berpelukan

Jasad Ibu dan Anak Korban Longsor di Bandung Barat Ditemukan dalam Kondisi Berpelukan

Regional
Sempat Ditutup Imbas Erupsi Marapi, BIM Kembali Dibuka

Sempat Ditutup Imbas Erupsi Marapi, BIM Kembali Dibuka

Regional
Polisi Minta Tambah SPKLU di Tol Jateng, Saat Ini Hanya Ada 21

Polisi Minta Tambah SPKLU di Tol Jateng, Saat Ini Hanya Ada 21

Regional
Soal Nama yang Akan Diusung di Pilkada Semarang, DPC Partai Demokrat Tunggu Petunjuk

Soal Nama yang Akan Diusung di Pilkada Semarang, DPC Partai Demokrat Tunggu Petunjuk

Regional
Musrenbang RPJPD Banten 2025-2045, Pj Gubernur Al Muktabar: Fokuskan pada Pencapaian Indonesia Emas 2045

Musrenbang RPJPD Banten 2025-2045, Pj Gubernur Al Muktabar: Fokuskan pada Pencapaian Indonesia Emas 2045

Regional
Calo Tiket Bus yang Ancam Penumpang di Pelabuhan Merak Sudah Beroperasi 3 Bulan

Calo Tiket Bus yang Ancam Penumpang di Pelabuhan Merak Sudah Beroperasi 3 Bulan

Regional
Rektor UIN Salatiga Bantah Mahasiswanya Ikut Program Ferienjob di Jerman

Rektor UIN Salatiga Bantah Mahasiswanya Ikut Program Ferienjob di Jerman

Regional
4 Kecamatan di Demak Masih Terdampak Banjir, Balai Desa Wonorejo Tergenang

4 Kecamatan di Demak Masih Terdampak Banjir, Balai Desa Wonorejo Tergenang

Regional
Anggota DPRD Seluma Bengkulu Demo Dewan Lainnya yang 'Malas'

Anggota DPRD Seluma Bengkulu Demo Dewan Lainnya yang "Malas"

Regional
Masuk Daerah Rentan Korupsi, KPK Minta Pemkot Semarang Perbaiki Sektor Barang dan Jasa

Masuk Daerah Rentan Korupsi, KPK Minta Pemkot Semarang Perbaiki Sektor Barang dan Jasa

Regional
Tilap Dana Desa Rp 592 Juta, Kades di Kuansing Riau Ditangkap

Tilap Dana Desa Rp 592 Juta, Kades di Kuansing Riau Ditangkap

Regional
Tak Sesuai yang Dijanjikan, 27 Mahasiswa Unnes yang Ikut Program Ferienjob Diminta Pulang ke Indonesia

Tak Sesuai yang Dijanjikan, 27 Mahasiswa Unnes yang Ikut Program Ferienjob Diminta Pulang ke Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com