Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Titik Rawan Macet dan Kecelakaan Selama Libur Natal di Jalur Menuju Pelabuhan Merak

Kompas.com - 22/12/2022, 12:36 WIB
Rasyid Ridho,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SERANG, KOMPAS.com- Kepolisian Daerah (Polda) Banten telah menginventarisasi titik-titik rawan kemacetan baik di jalur arteri maupun tol dari arah Jakarta menuju Pelabuhan Merak maupun sebaliknya.

Berdasarkan data dari Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Banten ada tiga belas titik rawan kemacetan yang dapat menggangu mobilitas masyarakat pada saat liburan Natal  dan Tahun Baru (Nataru) di wilayah hukum Polda Banten.

Ketiga belas titik itu yakni di Balaraja Barat, Pasar Gembong, Persimpangan Asem Cikande, depan PT Nikomas, Pasar Tambak, Pasar Kragilan, Pasar Kalodran, Pasar Ciruas, Terminal Pakupatan, Kramatwatu hingga Serdang.

Baca juga: Ada 5 Pos Screening di Jalur Menuju Pelabuhan Merak, Calon Penumpang Diminta Sudah Punya Tiket

Sedangkan Titik rawan macet di Tol Tangerang - Merak berada di Gerbang Tol Cikupa, Gerbang Tol Merak, serta KM 52 hingga KM 72.

Kepala Biro Operasional Polda Banten, Kombes Pol Dedi Suhartono mengatakan, untuk menanggulangi kemacetan, ribuan personel disebar untuk pengamanan arus lalu lintas Natal dan Tahun baru.

Disebutkan Dedi, Jumlah personel yang diterjunkan sebanyak 3,247 personel gabungan terdiri dari anggota Polri sebanyak 1.696, TNI sebanyak 292, serta 1.259 instansi terkait.

"Pospam (nataru) sudah jadi semua (untuk melakukan pengamanan jalur kendaraan). Jalan tol juga akan ditempat kan personel tak hanya di jalur arteri dari arah Jakarta menuju Merak," kata Dedi kepada wartawan. Kamis (22/12/2022).

Baca juga: Jelang Nataru, Penumpang di Pelabuhan Merak Mulai Meningkat

Selain itu, Mabes Polri pun turut membantu pengamanan selama periode Nataru di Banten dengan menerjunkan sebanyak 2 kompi pasukan.

"Nanti (personel) ditempatkan sesuai dengan situasi dan kondisi serta tugasnya. Misalnya tugas kontigensi, Brimob akan membantu penjagaan dan sterilisasi gereja," ujar dia.

Dedi memprediksi, arus kendaraan akan terjadi lonjakan kendaraan pada 23 - 24 Desember 2022. Sedangkan jalur wisata pada 25 Desember, dan arus balik 31 Desember 2022.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Regional
Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Regional
Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Nasib Pilu Nakes Diperkosa 3 Pria di Simalungun, 5 Bulan Pelaku Baru Berhasil Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com