Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tol Semarang-Demak Dibuka Hari Ini, Masih Gratis, tetapi Wajib Pakai E-toll

Kompas.com - 22/12/2022, 10:30 WIB
Dita Angga Rusiana

Editor

KOMPAS.com - Tol Semarang-Demak Sesi 2 kembali dibuka pada Kamis (22/12/2022) pukul 07.00 WIB. Rencananya, tol ini dibuka dari tanggal 22 Desember 2022 sampai 2 Januari 2023.

"Untuk persiapan Tol Semarang-Demak sesi dua dari Kadilangu sampai dengan Sayung saat ini sudah 100 persen dan akan dioperasikan tanggal 22 Desember jam 7 pagi," kata Humas PT PP Tol Semarang-Demak, Robby Sumarna, Rabu (21/12/2022), dikutip dari Tribunjateng.

Dia memastikan bahwa pada periode libur Natal dan tahun baru (Nataru) ini, tak ada pembatasan bagi kendaraan yang akan melalui tol tersebut. Bahkan saat dibuka dua jalur. 

Baca juga: Libur Natal dan Tahun Baru, PLN Lampung Siapkan 4 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik di Jalan Tol

"Untuk besok (hari ini) yang akan masuk Tol Semarang-Demak dari golongan 1 sampai golongan 5 sudah boleh memasuki Tol Semarang-Demak," jelasnya.

Dia menambahkan, para pengendara yang ingin melalui jalan Tol Semarang-Demak Sesi 2 harus menggunakan nontunai meski tidak dikenakan biaya.

Robby juga menyebut bahwa pengendara yang melalui Tol Semarang-Demak itu masih belum dikenai biaya alias gratis. Namun, para pengendara harus tetap menempelkan e-toll saat masuk ataupun keluar pintu tol.

"Syaratnya hanya menggunakan e-toll, tapi tol sementara masih gratis. Yang penting ada e-toll supaya bisa nge-tap di pintu keluar atau pun masuk," ucapnya.

Lebih lanjut, dia mengatakaan, saat ini Tol Semarang-Demak masih menunggu sertifikasi dan penetapan tarif dari BBJT.

"Kami secara fungsional Nataru tanggal 22 Desember 2 Januari 2023, sambil menunggu sertifikasi dari BBJT terkait fungsi layaknya tol kami," ujar dia.

"Apabila sebelum tanggal 2 tersebut sertifikasinya sudah keluar maka tanggal 3 sudah bisa dibuka sampai dengan penetapan tarif dari BBJT," lanjutnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Tol Semarang-Demak Seksi 2 Dibuka Mulai Hari Ini, Masih Gratis Tapi Wajib Pakai e-Toll. (Penulis: Tito Isna Utama | Editor: M Nur Huda)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Regional
Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com