Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mabes Polri Serahkan Tunjangan Kinerja Brigadir J ke Keluarga, Segini Besarannya

Kompas.com - 30/11/2022, 09:14 WIB
David Oliver Purba

Editor

KOMPAS.com - Tim Bareskrim Polri menyerahkan tunjangan kinerja almarhum Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J kepada keluarga Yosua, Selasa (29/11/2022).

Tunjangan ini diberikan kepada keluarga selaku ahli waris oleh dua orang tim Bareskrim Mabes Polri dan didampingi oleh anggota Polda Jambi serta adik almarhum, Mahareza Hutabarat.

Baca juga: BERITA FOTO: Berita Acara Pembunuhan Brigadir J Sesuai Pesanan Putri Candrawathi

Tim Bareskrim sampai di kediaman orangtua Yosua di Sungai Bahar, Jambi, sekira pukul 11.00 WIB dan langsung bertemu dengan kedua orangtua Brigadir Yosua.

Baca juga: Kuat Maruf Minta Maaf kepada 4 Terdakwa Obstruction of Justice Pembunuhan Brigadir J

Ada dua hak Yosua yang diserahkan kepada ahli waris, yakni tunjangan bulan Juni sebesar Rp 2.702.000 dan tunjangan kerja bulan ke-13 senilai Rp 1.351.000 sehingga totalnya Rp 4.053.000.

"Tim Mabes tadi menyerahkan tunjangan kinerja bulan Juni 2022 dan tunjangan kinerja bulan ke-13 atas nama Brigadir Yosua," kata Samuel Hutabarat, ayah Brigadir Yosua, dikutip dari Tribun Jambi.

Namun Samuel juga mempertanyakan kepada tim yang menyerahkan tunjangan tersebut, karena biasanya gaji atau tunjangan tersebut langsung masuk ke rekening Yosua.

Kata Hanna, Perwakilan Tim Bareskrim Mabes Polri, penyerahan ini dilakukan secara langsung kepada ahli waris karena seluruh rekening atas nama Brigadir Yosua sudah diblokir.

"Dia langsung telepon atasannya dan katanya karena rekening mabes di BRI dan semua rekeningnya sudah diblokir sehingga diserahkan secara langsung," ucapnya.

Sementara itu, terkait empat rekening Yosua, Samuel juga sempat menanyakan kepada tim.

Namun, tim Bareskrim Mabes Polri tidak mengetahui dan mengaku hanya diperintah untuk mengantarkan tunjangan tersebut.

Untuk bulan-bulan seterusnya, keluarga diminta untuk mengurus surat Asabri yang terdiri dari akta kematian, kartua keluarga, dan nomor rekening ahli waris.

Sementara, hak-hak Yosua lain saat ini belum ada kejelasan, termasuk enam item barang miliki Yosua yang dijadikan barang bukti di pengadilan. 

Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul: Keluarga Brigadir Yosua Terima Remunerasi atau Hak Tunjangan Almarhum dari Bareskrim Polri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Saat Seorang Ayah Curi Sekotak Susu untuk Anaknya yang Menangis Kelaparan...

Saat Seorang Ayah Curi Sekotak Susu untuk Anaknya yang Menangis Kelaparan...

Regional
Kantor Dinas PKO Manggarai Barat Digeledah Terkait Dugaan Korupsi

Kantor Dinas PKO Manggarai Barat Digeledah Terkait Dugaan Korupsi

Regional
Menilik SDN Sarirejo, Jejak Perjuangan Kartini di Semarang yang Berdiri sejak Ratusan Tahun Silam

Menilik SDN Sarirejo, Jejak Perjuangan Kartini di Semarang yang Berdiri sejak Ratusan Tahun Silam

Regional
Anggota DPD Abdul Kholik Beri Sinyal Maju Pilgub Jateng Jalur Independen

Anggota DPD Abdul Kholik Beri Sinyal Maju Pilgub Jateng Jalur Independen

Regional
Duduk Perkara Kasus Order Fiktif Katering di Masjid Sheikh Zayed Solo, Mertua dan Teman Semasa SMA Jadi Korban

Duduk Perkara Kasus Order Fiktif Katering di Masjid Sheikh Zayed Solo, Mertua dan Teman Semasa SMA Jadi Korban

Regional
Kisah Nenek Arbiyah Selamatkan Ribuan Nyawa Saat Banjir Bandang di Lebong Bengkulu

Kisah Nenek Arbiyah Selamatkan Ribuan Nyawa Saat Banjir Bandang di Lebong Bengkulu

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Regional
Demam Berdarah, 4 Orang Meninggal dalam 2 Bulan Terakhir di RSUD Sunan Kalijaga Demak

Demam Berdarah, 4 Orang Meninggal dalam 2 Bulan Terakhir di RSUD Sunan Kalijaga Demak

Regional
Pilkada Sikka, Calon Independen Wajib Kantongi 24.423 Dukungan

Pilkada Sikka, Calon Independen Wajib Kantongi 24.423 Dukungan

Regional
Bentrok 2 Kelompok di Mimika, Dipicu Masalah Keluarga soal Pembayaran Denda

Bentrok 2 Kelompok di Mimika, Dipicu Masalah Keluarga soal Pembayaran Denda

Regional
Faktor Ekonomi, 5 Smelter Timah yang Disita Kejagung Akan Dibuka Kembali

Faktor Ekonomi, 5 Smelter Timah yang Disita Kejagung Akan Dibuka Kembali

Regional
Soal Temuan Kerangka Wanita di Pekarangan Rumah Residivis Pembunuhan, Ada Bekas Luka Bakar

Soal Temuan Kerangka Wanita di Pekarangan Rumah Residivis Pembunuhan, Ada Bekas Luka Bakar

Regional
Pencarian Dokter RSUD Praya yang Hilang Saat Memancing di Laut Dihentikan

Pencarian Dokter RSUD Praya yang Hilang Saat Memancing di Laut Dihentikan

Regional
Dampak Banjir Demak, Ancaman Hama dan Produksi Kacang Hijau bagi Petani

Dampak Banjir Demak, Ancaman Hama dan Produksi Kacang Hijau bagi Petani

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com