Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa SMP Marah-marah dan Mengumpat Polisi di Sidoarjo Minta Maaf: Saya Menyesali

Kompas.com - 21/11/2022, 20:29 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Siswa SMP berinisial F yang viral di media sosial karena marah-marah dan mengumpat polisi saat diberhentikan karena melanggar lalu lintas di Sidoarjo.

Setelah melalui proses edukasi, pelajar SMP di Sidoarjo marah-marah dan mengumpat ke polisi tersebut akhirnya menyampaikan permintaan maaf karena sudah mengumpat petugas kepolisian, pada Senin (21/11/2022).

"Saya menyesali perbuatan saya tadi, saya minta maaf. Kepada orang tua saya, petugas dan kepada semuanya. Saya berjanji tidak akan mengulangi lagi, dan saya akan menjaga sikap saya," ucap F dikutip dari Surya.co.id.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo Iptu Ony Purnomo mengatakan, polisi bekerja sama dengan pihak sekolah dan orang tua remaja itu untuk melakukan pembinaan.

Baca juga: Video Viral Siswa SMP di Sidoarjo Maki Polisi Ditegur Tak Pakai Helm

Selain itu, tindakan yang dilakukan pelajar itu juga terbilang berbahaya lantaran mengendarai sepeda motor tidak mengenakan helm dan tidak memiliki SIM.

"Dari sana, yang bersangkutan kami bawa ke Mapolresta Sidoarjo untuk diberi edukasi. Pihak sekolah dan orang tuanya juga sudah datang ke polres,” kata Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo, Iptu Ony Purnomo.

Siswa itu juga sudah mengakui kesalahannya, dan sudah minta maaf atas perbuatan dirinya tersebut.

Sebelumnya, viral video F yang berseragam serba putih mengendarai sepeda motor tanpa mengenakan helm di kawasan lampu merah Jalan Raya Jati, dekat pintu Tol Sidoarjo.

Baca juga: Siswa SMP Sidoarjo Marah-marah dan Mengumpat ke Polisi Saat Motornya Diberhentikan, Videonya Viral

Siswa tersebut sempat membantah perkataan polisi, bahkan mengumpat dan marah-marah karena ada anggota polisi lain yang merekam video dirinya.

Saat dibawa ke kantor polisi, siswa juga didatangi oleh guru dan diberikan nasehat, namun F tetap menyalahkan polisi yang mengambil gambar dirinya.

Sumber: Kompas.com (Penulis Kontributor Surabaya, Achmad Faizal | Editor Pythag Kurniati)

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Bocah SMP di Sidoarjo yang Viral Karena Mengumpat Polisi Akhirnya Minta Maaf

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelaku Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya Menyerahkan Diri

Pelaku Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya Menyerahkan Diri

Regional
Kronologi Hilangnya Gadis Asal Karanganyar di Malam Takbiran hingga Ditemukan Tewas Tertutup Plastik

Kronologi Hilangnya Gadis Asal Karanganyar di Malam Takbiran hingga Ditemukan Tewas Tertutup Plastik

Regional
Ketua DPD Golkar Kalbar Dipastikan Tak Maju Jadi Calon Gubernur

Ketua DPD Golkar Kalbar Dipastikan Tak Maju Jadi Calon Gubernur

Regional
Pria di Kubu Raya Diduga Bunuh Mantan Istri, Pelaku Belum Tertangkap

Pria di Kubu Raya Diduga Bunuh Mantan Istri, Pelaku Belum Tertangkap

Regional
Bumi Perkemahan Sukamantri di Bogor: Daya Tarik, Fasilitas, dan Rute

Bumi Perkemahan Sukamantri di Bogor: Daya Tarik, Fasilitas, dan Rute

Regional
Aduan Tarif Parkir 'Ngepruk' di Solo Selama Lebaran Minim, Dishub: Tim Saber Pungli Kita Turunkan Semua

Aduan Tarif Parkir "Ngepruk" di Solo Selama Lebaran Minim, Dishub: Tim Saber Pungli Kita Turunkan Semua

Regional
Detik-detik Kecelakaan ALS, Bus Melambat, Oleng, Lalu Terbalik

Detik-detik Kecelakaan ALS, Bus Melambat, Oleng, Lalu Terbalik

Regional
Pemkot Ambon Tak Berlakukan WFH bagi ASN Usai Libur Lebaran

Pemkot Ambon Tak Berlakukan WFH bagi ASN Usai Libur Lebaran

Regional
5 Unit Rumah Semipermanen di Ende Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah

5 Unit Rumah Semipermanen di Ende Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah

Regional
Sungai Meluap, 4 Desa di Sikka Terdampak Banjir

Sungai Meluap, 4 Desa di Sikka Terdampak Banjir

Regional
Daftar 20 Korban Tewas Tragedi Bencana Longsor di Tana Toraja

Daftar 20 Korban Tewas Tragedi Bencana Longsor di Tana Toraja

Regional
Toko Emas di Blora Dirampok, Pelaku Sempat Todongkan Senjata Api saat Beraksi

Toko Emas di Blora Dirampok, Pelaku Sempat Todongkan Senjata Api saat Beraksi

Regional
Pendangkalan Muara Pelabuhan Nelayan di Bangka, Pemprov Gandeng Swasta

Pendangkalan Muara Pelabuhan Nelayan di Bangka, Pemprov Gandeng Swasta

Regional
2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

Regional
Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com