Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Nikolaus Kondomo, Mantan Kajari Sleman yang Dilantik sebagai Pj Gubernur Papua Pegunungan

Kompas.com - 11/11/2022, 14:45 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian melantik Nikolaus Kondomo sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Papua Pegunungan pada Jumat (11/11/2022).

Pelantikan tersebut berbarengan dengan peresmian tiga daerah otonomi baru (DOB) Papua, yakni Provinsi Papua Tengah, Provinsi Papua Selatan, dan Provinsi Papua Pegunungan.

"Dengan ini (pemerintah) meresmikan Provinsi Papua Selatan, Provinsi Papua Tengah, dan Provinsi Papua Pegunungan," kata Mendagri Tito, dikutip dari Tribunnews.com, Jumat (11/11/2022).

Selain Nikolaus, Tito juga melantik Ribka Haluk sebagai Pj Gubernur Papua Tengah dan Apolo Safanpo sebagai Pj Gubernur Papua Selatan.

Baca juga: Profil Apolo Safanpo, Rektor Uncen yang Dilantik sebagai Pj Gubernur Papua Selatan

Profil Nikolaus Kondomo

Dilansir dari TribunManado.co.id, Jumat (11/11/2022), Nikolaus Kondomo lahir di Merauke, 13 Maret 1964. Sebelum dilantik menjadi Pj Gubernur Papua Pegunungan, Nikolaus merupakan Staf Ahli Bidang Hubungan Antar Lembaga dan Kerja sama Internasional Kejaksaan Agung (Kejagung).

Penerima gelar Magister Hukum di Universitas Cenderawasih (Uncen) itu pernah menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sleman pada tahun 2014.

Setahun sesudahnya, Nikolaus mengisi posisi Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Timur (Jatim).

Pada tahun 2018, dia dipercaya untuk mengemban jabatan Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi (Wakajati) Sulawesi Tengah (Sulteng), kemudian Nikolaus ditugaskan untuk menjadi Kajati Papua pada tahun 2019.

Baca juga: Ribka Haluk Dilantik Jadi Pj Gubernur Papua Tengah, Hartanya Capai Rp 2,2 Miliar

Cakupan wilayah

Papua Pegunungan yang saat ini dipimpin oleh Nikolaus Kondomo akan mencakup sejumlah kabupaten, yakni:

- Kabupaten Jayawijaya (Ibu Kota Provinsi)

- Kabupaten Lanny Jaya

- Kabupaten Mamberamo Tengah

- Kabupaten Nduga

- Kabupaten Tolikara

- Kabupaten Yahukimo

- Kabupaten Yalimo

- Kabupaten Pegunungan Bintang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sering Diteror Saat Mencuci di Sungai, Warga Tangkap Buaya Muara Sepanjang 1,5 Meter

Sering Diteror Saat Mencuci di Sungai, Warga Tangkap Buaya Muara Sepanjang 1,5 Meter

Regional
Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Regional
Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Regional
Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Regional
Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Regional
Kartu ATM Tertinggal, Uang Rp 5 Juta Milik Warga NTT Ludes

Kartu ATM Tertinggal, Uang Rp 5 Juta Milik Warga NTT Ludes

Regional
Jadwal Kereta Majapahit Ekonomi dan Harga Tiket Malang-Pasar Senen PP

Jadwal Kereta Majapahit Ekonomi dan Harga Tiket Malang-Pasar Senen PP

Regional
Dianggarkan Rp 30 M, Pembangunan Tanggul Permanen Sungai Wulan Demak Ditarget Kelar Pertengahan 2024

Dianggarkan Rp 30 M, Pembangunan Tanggul Permanen Sungai Wulan Demak Ditarget Kelar Pertengahan 2024

Regional
Penumpang Kapal Terjebak 5 Jam di Merak, BPTD Akan Tegur Operator ASDP

Penumpang Kapal Terjebak 5 Jam di Merak, BPTD Akan Tegur Operator ASDP

Regional
Raih Gelar S3 dengan IPK sempurna, Mbak Ita Bakal Ikut Wisuda Ke-174 Undip Semarang

Raih Gelar S3 dengan IPK sempurna, Mbak Ita Bakal Ikut Wisuda Ke-174 Undip Semarang

Regional
Pelaku Penusukan Mantan Istri di Semarang Dibekuk, Kaki Kanannya Ditembak

Pelaku Penusukan Mantan Istri di Semarang Dibekuk, Kaki Kanannya Ditembak

Regional
Debt Collector dan Korban Pengadangan di Pekanbaru Berdamai

Debt Collector dan Korban Pengadangan di Pekanbaru Berdamai

Regional
Mantan Pj Bupati Sorong Divonis 1 Tahun 10 Bulan dalam Kasus Korupsi

Mantan Pj Bupati Sorong Divonis 1 Tahun 10 Bulan dalam Kasus Korupsi

Regional
Alasan Golkar Lirik Irjen Ahmad Luthfi Maju di Pilgub Jateng 2024

Alasan Golkar Lirik Irjen Ahmad Luthfi Maju di Pilgub Jateng 2024

Regional
Tarik Minat Siswa Belajar Bahasa Jawa, Guru SMP di Cilacap Gunakan Permainan Ular Tangga

Tarik Minat Siswa Belajar Bahasa Jawa, Guru SMP di Cilacap Gunakan Permainan Ular Tangga

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com