Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Bupati Sumedang Undang Menpan-RB dan 62 Bupati/Wali Kota Hadiri Digital Services Living Lab Summit 2022

Kompas.com - 11/11/2022, 10:15 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir mengatakan, pihaknya mengundang Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Azwar Anas untuk menghadiri Indonesia Digital Services Living Lab Summit.

"Kami meminta Pak Menpan-RB menjadi keynote speaker di acara Indonesia Digital Services Living Lab Summit pada 21 November 2022 di Bali," ujar Dony, dikutip dari keterangan persnya, Jumar (11/11/2022).

Dia mengatakan itu saat mengundang langsung Menpan-RB Azwar Anas di kantornya, Gedung Kementerian PAN RB, Jakarta, Kamis (10/11/2022).

Dony menjelaskan, Indonesia Digital Services Living Lab merupakan wahana pembelajaran dan berbagi pengalaman antara kabupaten atau kota yang pernah ke Sumedang dan yang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE)-nya tinggi di tingkat nasional.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumedang menggagas Indonesia Digital Services Living Lab agar kabupaten atau kota bisa mengakselerasi peningkatan SPBE.

Baca juga: Mendagri Tito Apresiasi SPBE Pemkab Sumedang: Sistem Digitalisasinya Begitu Detail

"Kami akan undang 62 bupati atau wali kota yang pernah studi banding ke Sumedang tentang SPBE. Mereka menjadi piloting kami untuk meningkatkan indeks SPBE-nya," katanya.

Sementara itu, di hadapan Menpan-RB, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumedang Herman Suryatman mengatakan, Bupati Sumedang memaparkan pengembangan Digital Services Living Lab yang digagas Kabupaten Sumedang.

Adapun Digital Services Living Lab didukung Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

"Pak Menpan RB sangat mendukung proyek ini. Apalagi Pak Menpan-RB adalah mantan bupati," ucapnya.

Herman menyebutkan, pihaknya tahu cara melakukan reformasi birokrasi yang harus dikombinasikan antara pendekatan saintifik, sistemik, dan empirik implementatif.

Baca juga: Bupati Dony Sebut Digital Services Living Lab Sebagai Solusi Tingkatkan Indeks SPBE

"Semua itu ada di Living Lab. Alhamdulilah Pak Menpan-RB sangat respect. Tentu kami akan lanjutkan bersama kabupaten atau kota lain yang menjadi piloting project," ujarnya.

Herman juga mengonfirmasi bahwa Menpan-RB akan hadir pada 21 November 2022 di pertemuan Indonesia Digital Services Living Lab.

"Pertemuan para bupati dan wali kota tersebut menjadi piloting Indonesia Digital Services Living Lab untuk membangun komitmen bersama. Tempatnya di Upaya Indonesia Damai (UID) Kampus Bali. Insya Allah Pak Menteri Dalam Negeri (Mendagri) hadir, Pak Menpan-RB hadir," tegasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com