Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dugaan Kekerasan Seksual di HI UGM, Wakil Rektor: Sedang Ditangani Fakultas

Kompas.com - 11/10/2022, 21:00 WIB
Wijaya Kusuma,
Khairina

Tim Redaksi

YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Dugaan kekerasan seksual terjadi di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

Kasus dugaan kekerasan seksual ini juga telah dilaporkan ke Fisipol Crisis Center (FCC).

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian kepada Masyarakat dan Alumni UGM Arie Sutjito mengatakan saat ini kasus sedang ditangani oleh fakultas.

"Ini lagi ditangani Fisipol. Kami serahkan mereka dan sedang ditangani," ujar Arie Sutjito usai jumpa pers, Selasa (11/10/2022).

Baca juga: Dekan Fakultas Kehutanan UGM: Ijazah Jokowi Ditulis Tangan Halus, Seperti Teman-temannya yang Lain

Arie Sutjito menyampaikan, fakultas akan melakukan pendampingan terhadap korban. Termasuk, universitas juga akan  turut melakukan pendampingan.

"Iya (korban) mereka sedang ditangani, universitas juga melakukan pendampingan," tegasnya.

Menurut Arie Sutjito, penanganan setiap kasus kekerasan seksual di kampus akan dituntaskan. Hanya saja memang tidak semua kasus, proses penanganannya bisa cepat.

"Ada juga yang kadang-kadang lama, kan tidak mungkin pendekatan semata-mata proses hukum, tetapi juga ada psikologi. Ini case per case ya harus kita terapi lebih baik, ada pendekatan culture, psikologi, ada hukum, terus ada pendekatan friendship yang kita bisa pakai," ucapnya.

Baca juga: Dugaan Kekerasan Seksual di HI UGM, Korban Lebih dari Satu

Arie Sutjito mengungkapkan ada sanksi bagi mahasiswa yang melakukan tindak kekerasan seksual. Sanksi dari universitas akan diberikan sesuai dengan tingkat kesalahanya.

"Ya tergantung gradasi kesalahan, kalau gradasinya lebih ya punishment nya juga lebih. Tetapi sekali lagi, orang harus juga dididik untuk bisa berubah, karena tugas pendidikan bukan seperti sekedar menghukum, oke dihukum, tapi misi besarnya untuk melakukan pemulihan, membangun kesadaran itu penting bagi kita," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, kasus dugaan kekerasan seksual terjadi di Fisipol UGM.

"Laporan resmi masuk ke Fisipol Crisis Center itu dari Sabtu tanggal 8 Oktober kemarin. Tapi sebelumnya pihak Departemen Hubungan Internasional sudah menerima laporan sejak hari Rabu atau Kamis, tapi itu lapornya ke pihak departemen lalu diteruskan ke pihak Fisipol Crisis Center," ujar Divisi Penanganan dan Pelaporan Fisipol Crisis Center (FCC) UGM Arie Eka Junia, Senin (10/10/2022).

Arie Eka menyampaikan, saat ini FCC juga sudah mulai mendokumentasikan dan memverifikasi bukti-bukti yang diberikan.

Selanjutnya akan proses bekerja sama  dengan pihak-pihak terkait seperti Departemen Hubungan Internasional, maupun dengan ULT penanganan kasus di tingkat UGM.

Di dalam kasus ini, korban lebih dari satu. Sampai saat ini laporan juga masih terus dibuka.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Kilas Daerah
Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Regional
Dihadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni  Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Dihadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Regional
Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Regional
Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Regional
Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Regional
Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Regional
Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com