Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sopir Elf Kecelakaan Maut Tol Semarang-Solo Konsumsi Obat Sebelum Bekerja, Korban Tewas Jadi 7 Orang

Kompas.com - 26/09/2022, 15:00 WIB
Dian Ade Permana,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

UNGARAN, KOMPAS.com - Sopir Elf N 7023 ZJ yang terlibat dalam kecelakaan di Ruas Jalan Tol Semarang-Solo tepatnya di KM 436+400 pada Sabtu (24/9/2022), Iqbal Lazuardi (27) warga Warungdowo Kecamatan Pohjentrek Kabupaten Pasuruan diketahui mengonsumsi obat sebelum bekerja.

Kasat Lantas Polres Semarang AKP Dwi Himawan mengatakan, sopir tersebut dalam kondisi tidak fit. "Ada empat obat yang dibawa sopir tersebut, dua obat sudah dikonsumsi masing-masing dua butir," jelasnya, Senin (26/9/2022).

Obat-obat yang dibawa adalah Divoltar, Molacort, Omeprazole dan Flutanol. "Obat yang telah diminum Molacort dan Flutanol, itu dari informasi medis membuat efek ngantuk," kata Dwi.

Baca juga: Truk yang Terlibat Kecelakaan di Tol Semarang-Solo Ternyata Kelebihan Beban hingga 17 Ton

Dwi menambahkan, dari keterangan saksi penumpang, saat berada di rest area sopir juga menyampaikan kondisi tubuhnya kurang sehat. "Keterangan ini juga diperkuat pemilik kendaraan, sopir memang sedang tidak fit," paparnya.

Menurutnya, sopir melajukan kendaraan dengan terburu-buru. Setelah berangkat dari Pasuruan, tujuan pertama rombongan tersebut adalah salat subuh di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT).

"Jadwal salat subuh sekira pukul 04.05 WIB, laju kendaraan saat itu 90 Km/jam dan sopir tidak menguasai jalan," jelasnya.

Selama perjalanan, Elf berhenti dua kali di rest area. "Terakhir berhenti di rest area KM 575B sekira pukul 02.00 WIB, dari GPS diketahui kecelakaan terjadi 03.30 WIB, setelah perjalanan 1,5 jam. Jadi ini tergesa-gesa untuk sesuai rundown ke MAJT, namun waktu sudah tidak terkejar," kata Dwi.

Dari olah TKP diketahui sopir Elf tidak sempat melakukan pengereman sebelum terjadi kecelakaan. "Langsung menabrak itu, karena memang kondisi sopir tidak fit," paparnya.

Dwi mengungkapkan, dari gelar perkara yang dilakukan, sopir Elf Iqbal Lazuardi mengarah untuk dijadikan tersangka dalam kecelakaan tersebut. "Namun karena meninggal dunia, nanti SP3 (Surat Perintah Penghentian Penyidikan," ungkapnya.

Baca juga: Lima Orang Tewas Akibat Kecelakaan Maut di Tol Semarang-Solo, Ini Kronologinya

Korban meninggal dalam kecelakaan tersebut menjadi tujuh orang. Dwi mengatakan korban Jajuk Indra Supartini (62) meninggal dunia di RS Ketileng Kota Semarang pada Minggu (25/9/2022) pukul 22.00 WIB.

Sebelumnya, korban meninggal dalam kejadian ini adalah Arifah (63) warga Sekargandung Kecamatan Purworejo Kabupaten Pasuruan,

Santoso (67) warga Kecamatan Bugulkidul Kabupaten Pasuruan. Selaniutnya Evi Kristina (47) warga Bugul Lor Kecamatan Panggungrejo Kabupaten Pasuruan, Tutik Wahyuni (60), dan Sri Sapta (62) warga Sekargandung Kecamatan Purworejo Kabupaten Pasuruan.

Satu korban lain adalah sopir Elf Iqbal Lazuardi (27), warga Warungdowo Kecamatan Pohjentrek Kabupaten Pasuruan.

Seperti diketahui, mobil Elf N 7023 ZJ yang ditumpangi rombongan guru menabrak truk Fuso Tronton BK 8407 SE dalam kecelakaan di Ruas Jalan Tol Semarang-Solo tepatnya di KM 436+400 pada Sabtu (24/9/2022) sekira pukul 03.30 WIB. Mobil sempat terseret hingga dua kilometer.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Serunya Berburu Takjil di Aloon-Aloon Masjid Agung Semarang, Ada 98 Pilihan Stand Kuliner

Serunya Berburu Takjil di Aloon-Aloon Masjid Agung Semarang, Ada 98 Pilihan Stand Kuliner

Regional
Polres Sumbawa Gulung 33 Tersangka dalam Operasi Pekat Rinjani 2024

Polres Sumbawa Gulung 33 Tersangka dalam Operasi Pekat Rinjani 2024

Regional
Puluhan Kilogram Bahan Peledak Petasan Diamankan di Cilacap, 2 Orang Pembuat Ditangkap

Puluhan Kilogram Bahan Peledak Petasan Diamankan di Cilacap, 2 Orang Pembuat Ditangkap

Regional
Polisi Tangkap 3 Pengedar Uang Palsu di Bima NTB

Polisi Tangkap 3 Pengedar Uang Palsu di Bima NTB

Regional
Aniaya Anggota TNI, 4 Pemuda di Kupang Jadi Tersangka

Aniaya Anggota TNI, 4 Pemuda di Kupang Jadi Tersangka

Regional
Kasus Dugaan Politik Uang di Nunukan, 2 Caleg Terpilih Akan Dihadirkan ke Persidangan

Kasus Dugaan Politik Uang di Nunukan, 2 Caleg Terpilih Akan Dihadirkan ke Persidangan

Regional
Berburu Bubur India di Masjid Pakojan Semarang, Kuliner yang Hanya Ada Saat Ramadhan

Berburu Bubur India di Masjid Pakojan Semarang, Kuliner yang Hanya Ada Saat Ramadhan

Regional
Penampakan Harimau yang Diduga Menerkam Warga di Lampung

Penampakan Harimau yang Diduga Menerkam Warga di Lampung

Regional
Geledah Kantor Disdik, Kejati Sumbar Sita Dokumen Proyek

Geledah Kantor Disdik, Kejati Sumbar Sita Dokumen Proyek

Regional
Soal Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo, Gibran: Sudah Dibicarakan Bulan Lalu

Soal Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo, Gibran: Sudah Dibicarakan Bulan Lalu

Regional
Kakek Berusia 81 Tahun Raih Suara Terbanyak Anggota DPRD Kebumen

Kakek Berusia 81 Tahun Raih Suara Terbanyak Anggota DPRD Kebumen

Regional
Buang Bayinya ke Sumur, IN: Saya Bingung, Anak-anak Masih Kecil-kecil

Buang Bayinya ke Sumur, IN: Saya Bingung, Anak-anak Masih Kecil-kecil

Regional
Kades Pendukung Prabowo-Gibran di Flores Timur Divonis 3 Bulan Penjara

Kades Pendukung Prabowo-Gibran di Flores Timur Divonis 3 Bulan Penjara

Regional
Lindas Wanita Pengendara Motor hingga Tewas, Sopir Truk Kabur

Lindas Wanita Pengendara Motor hingga Tewas, Sopir Truk Kabur

Regional
Alotnya Rekapitulasi Suara di Papua, Diwarnai Unjuk Rasa Massa

Alotnya Rekapitulasi Suara di Papua, Diwarnai Unjuk Rasa Massa

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com