Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dahan Pohon Asam Berusia Ratusan Tahun Patah Timpa Pengendara Motor di Wonogiri, Korban Patah Tangan dan Kaki

Kompas.com - 09/09/2022, 08:44 WIB
Muhlis Al Alawi,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

WONOGIRI, KOMPAS.com - Seorang pengendara motor tertimpa dahan pohon asam berusia ratusan tahun yang patah di simpang empat Ngaseman, Dusun Nambangan, Desa Nambangan, Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, Kamis (8/9/2022) malam.

Akibatnya, Doni Yanuar, warga Cibinong, Jawa Barat, itu mengalami luka patah tangan dan patah pergelangan kakinya.

Baca juga: Detik-detik Bocah di Kediri Tewas Tertimpa Tiang Beton Saat Bermain

Kasubsi Penmas Humas Polres Wonogiri Aiptu Iwan Sumarsono yang dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (8/9/2022), menyatakan, Doni langsung dilarikan ke Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Selogiri setelah dievakuasi warga.

“Korban saat ini mendapatkan perawatan insentif di rumah sakit. Pasalnya, korban mengalami luka patah tangan kanan dan patah pergelangan kaki kanan. Namun, korban dalam kondisi sadar saat ini,” jelas Iwan.

Nasib nahas menimpa korban bermula saat Doni mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter Z bernomor polisi AD 6417 LB melaju dari arah Solo menuju Wonogiri, Kamis (8/9/2022) sekitar pukul 18.00 WIB.

Setibanya di lokasi kejadian terdapat dahan pohon asem yang tiba-tiba terjatuh sehingga mengenai korban. Tak berapa lama kemudian warga berdatangan menolong korban yang tertimpa dahan pohon asam berusia ratusan tahun tersebut.

“Mendapatkan laporan dari warga, aparat Polsek Wonogiri dibantu medis RSU PKU Muhammadiyah mendatangi lokasi kejadian. Tim lalu membawa korban ke rumah sakit untuk dirawat,” jelas Iwan.

Usai dievakuasi, aparat Polsek Selogiri bersama tim BPBD dan warga setempat membersihkan lokasi kejadian agar tidak mengganggu arus lalu lintas.

Iwan menambahkan, sebelum dahan pohon asam patah, hujan deras melanda wilayah setempat cukup lama. Diduga hujan deras mengakibatkan dahan pohon asam hingga menimpa warga.

Baca juga: Seorang Ibu Tertimpa Reruntuhan Rumah Roboh di Pancoran Saat Berupaya Selamatkan Anaknya...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Regional
Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Regional
Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks-Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks-Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

Regional
Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Regional
PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

Regional
Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com