Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Orangtua Pelaku Balap Liar Flyover Purwosari Solo Temui Gibran: Minta Maaf Perbuatan Anaknya

Kompas.com - 31/08/2022, 18:25 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Orangtua dari satu pelaku balap liar di Flyover Purwosari, Kota Solo, Jawa Tengah, menemui Wali Kota Solo Gibran Rakabuming, Rabu (31/8/2022).

Orangtua pelaku berinisial IR (21), bernama Budiono, mengaku menemui Gibran untuk melakukan permintaan maaf atas perbuatan anaknya yang viral di media sosial Twitter, pada 15 Agustus 2022 lalu, dengan mengendarai mobil berpelat nomor AD 9490 NM.

"Sebagai orangtua, pertama saya minta maaf kepada Wali Kota Solo, Mas Gibran bersama jajarannya. Juga Polres Solo, juga jajarannya serta masyarakat Soloraya pada umumnya," kata Budiono seusai menemui Gibran Rakabuming, Rabu (31/8/2022).

Baca juga: Razia Balap Liar di Malang, 45 Remaja Dihukum Tuntun Motor Sambil Nyanyi Lagu Kemerdekaan

"Saya orangtua sekali lagi minta maaf atas kejadian balap liar yang memalukan. Semoga kejadian itu tidak terulang lagi, menjadi pembelajaran bagi kami dan juga pembelajaran bagi anak saya," lanjutnya.

Ia melanjutkan aksi balap liar anaknya itu merupakan aksi spontanitas oleh anaknya. Akibatnya, anaknya telah mendapatkan ganjaran oleh Kepolisian Resor Kota (Polresta) Solo serta mobil yang dikendarai masih disita di Mapolresta Solo.

Sementara itu, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan sesuai pertemuan itu anak-anak di Kota Solo maupun wilayah sekitar untuk tidak melakukan aksi serupa.

"Jangan ditiru, kasihan orang tua. Tadi intinya silahturahmi dan pokonya meminta maaf atas kelakuan anaknya itu," kata Gibran Rakabuming Raka, di Balai Kota Solo, Rabu (31/8/2022).

Diberitakan sebelumnya, IR telah melakukan permintaan maaf atas perbuatannya di Mapolresta Solo, saat diminta keterangan oleh kepolisian.

"Saya mohon maaf atas perbuatan saya. Kepada warga solo, kepada bapak Wali Kota serta jajaran Polresta Surakarta, dengan ini saya berjanji tidak akan melakukan balap liar tersebut di kota solo atau kota lainnya. Dengan ini saya bertanggung jawab atas perbuatan saya,"  kata IR, Jumat (19/8/2022).

Selain itu, pengunggah video di akun TikTok @eeeaglee, juga melakukan permintaan maaf karena tidak membubarkan atau melaporkan kejadian tersebut.

"Saya mewakili, saya dan temen-temen saya ingin meminta maaf sebesar-besarnya kepada seluruh warga kota Solo. Atas apa yang telah kami perbuat, dan teman-teman perbuat. Kami mengaku perbuatan kami dan sangat menyesali perbuatan kami. Sekali lagi kami minta maaf yang sebesar-besarnya," ujar Elang, Jumat (19/8/2022).

"Kepada mas Gibran, saya dan teman-teman minta maaf dan berjanji tidak melakukan hal tersebut," katanya.

Baca juga: Polisi Tidur di Sunter Agung Awalnya untuk Cegah Balap Liar, Malah Bikin Banyak Pengendara Motor Jatuh

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemkot Tangerang Ingin Bangun Lebih Banyak Community Center yang Multifungsi

Pemkot Tangerang Ingin Bangun Lebih Banyak Community Center yang Multifungsi

Kilas Daerah
BMKG Prediksi Gelombang Tinggi dan Hujan Lebat di Wilayah Papua dan Maluku

BMKG Prediksi Gelombang Tinggi dan Hujan Lebat di Wilayah Papua dan Maluku

Regional
Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Regional
Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

Regional
4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

Regional
Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com