Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Balikpapan Direndam Banjir, Banyak Lansia Terjebak di Dalam Rumah

Kompas.com - 25/08/2022, 11:53 WIB
Ahmad Riyadi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BALIKPAPAN, KOMPAS.com - Hujan deras yang melanda Kota Balikpapan sejak Rabu malam (24/8/2022) mengakibatkan sejumlah kawasan terendam banjir.Kondisi tersebut melumpuhkan akses dan aktivitas warga.

Ini seperti yang terjadi di Jalan MT Haryono tak jauh dari Rumah Sakit Siloam dan KFC. Akses sepanjang jalan ini lumpuh total.

Beberapa pekerja pun terjebak di tempat kerjanya dan hanya bisa menunggu air surut.\

Baca juga: Sejumlah Wilayah di Kota Balikpapan Tergenang Banjir

"Saya sudah satu jam lebih mas, masih di lantai dua tempat kerja saya ini di MT Haryono," kata Sahrul, salah seorang pekerja makanan cepat saji.

Banjir parah juga melanda pemukiman Gang Mufakat 1 dan 2. Di lokasi ini banjir sudah setinggi satu meter atau sepinggang orang dewasa. Banjir bahkan belum mereda hingga pagi ini (25/8/2022).

"Minta tolong nah mas, air sudah masuk tinggi, barang di rumah sementara diberesin yang bisa ditaruh di tempat tinggi," ujar Okta, warga Gang Mufakat ini.

Sementara itu banjir di kawasan Pasar Baru tepatnya RT 011 Jalan Bukit Niaga, terdapat lansia bersama keluarganya yang terjebak di dalam rumah. Selain itu banjir juga merusak perabotan dan pakaian yang ada.

"Minta tolong, di rumah saya banjir tinggi. Saya dan nenek saya terjebak di dalam rumah. Tolong bisa dikabarkan ke Basarnas kah, barang di dalam sudah berantakan karena banjir," lapor Oktaviana, warga RT 011 Pasar Baru itu.

Bahkan akibat banjir yang cukup tinggi ini, mobil warga di Perumahan Borneo Paradiso, Balikpapan Selatan ini hanyut hingga nyungsep ke bendali.

"Tolong nah, mobil derek mohon untuk bantu evakuasi. Ini ada satu mobil warga masuk sungai (bendali)," tutur Akbar, salah seorang relawan.

Menyikapi hal tersebut, Kepala Basarnas Kaltim Melkianus Kotta mengatakan pihaknya telah menerjunkan personelnya di beberapa titik banjir untuk melakukan evakuasi warga.

Kebanyakan dari mereka adalah lansia yang terjebak di dalam rumah dan butuh evakuasi. Seperti di kawasan Jalan Beller, sejumlah lansia dievakuasi petugas dengan menggunakan perahu karet hingga pelampung.

"Dari pukul 03.30 Wita tim Basarnas melakukan proses evakuasi hingga pukul 08.50 Wita," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tuntaskan Persoalan Infrastruktur, Pemprov Riau Perbaiki Ruas Jalan Ahmad Yani

Tuntaskan Persoalan Infrastruktur, Pemprov Riau Perbaiki Ruas Jalan Ahmad Yani

Regional
KPU Jateng Buka Pendaftaran PPK Pilkada 2024, Honor hingga Rp 2,5 Juta

KPU Jateng Buka Pendaftaran PPK Pilkada 2024, Honor hingga Rp 2,5 Juta

Regional
Pengiriman Ilegal Puluhan Kura-kura Ambon Digagalkan di Bakauheni

Pengiriman Ilegal Puluhan Kura-kura Ambon Digagalkan di Bakauheni

Regional
Kurasi IKN, Ridwan Kamil Jadi Penyambung Rasa Jokowi

Kurasi IKN, Ridwan Kamil Jadi Penyambung Rasa Jokowi

Regional
Minta Jaminan Tidak Dihukum, Seorang Warga di Nunukan Serahkan Sepucuk Senjata Api Rakitan

Minta Jaminan Tidak Dihukum, Seorang Warga di Nunukan Serahkan Sepucuk Senjata Api Rakitan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
Pilkada Pangkalpinang Jalur Perseorangan Butuh 16.142 Dukungan, Awas KTP Dicatut

Pilkada Pangkalpinang Jalur Perseorangan Butuh 16.142 Dukungan, Awas KTP Dicatut

Regional
Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus Disertai Lontaran Lava Pijar

Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus Disertai Lontaran Lava Pijar

Regional
Manisnya Cuan dari Melon Golden di Sawah Tadah Hujan Aceh...

Manisnya Cuan dari Melon Golden di Sawah Tadah Hujan Aceh...

Regional
Kronologi Wanita di Semarang Ditusuk Mantan Suami di Depan Rumah Bos

Kronologi Wanita di Semarang Ditusuk Mantan Suami di Depan Rumah Bos

Regional
Pelaku Dugaan Kasus Pencabulan 5 Anak di Kebumen Diamankan Polisi

Pelaku Dugaan Kasus Pencabulan 5 Anak di Kebumen Diamankan Polisi

Regional
Ridwan Kamil Pastikan Upacara Peringatan Kemerdekaan 2024 Sudah Bisa Digelar di IKN

Ridwan Kamil Pastikan Upacara Peringatan Kemerdekaan 2024 Sudah Bisa Digelar di IKN

Regional
Kronologi Perempuan di Palembang Jadi Tersangka Usai Dilecehkan, Korban Disiram Air Keras

Kronologi Perempuan di Palembang Jadi Tersangka Usai Dilecehkan, Korban Disiram Air Keras

Regional
5 Caleg PDI-P Wonogiri Mengundurkan Diri meski Dapat Suara Tinggi

5 Caleg PDI-P Wonogiri Mengundurkan Diri meski Dapat Suara Tinggi

Regional
Pilkada untuk Warga Jateng di Luar Daerah, KPU: Satu-satunya Jalan Hanya Pulang

Pilkada untuk Warga Jateng di Luar Daerah, KPU: Satu-satunya Jalan Hanya Pulang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com