Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpilih Jadi Paskibraka Nasional, Divani Akhirnya Wujudkan Mimpinya Sejak Kecil, Ibu: Bangga Sekali, Terharu

Kompas.com - 16/08/2022, 22:56 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional telah dikukuhkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dari 68 anggota Paskibraka, ada nama Divani Alifia Siswanto, siswi SMAN 1 Kendari, Sulawesi Tenggara.

Ibunda Divani, Waode Yusti Nahmuddin, tak bisa membendung haru lantaran putrinya terpilih menjadi Paskibraka Nasional. Waode juga merasa bangga atas prestasi putrinya.

Waode mengatakan, menjadi anggota Paskibraka merupakan cita-cita Divani sejak kecil.

"Iya, alhamdulillah bangga sekali, terharu. Semuanya bercampur dan memang ini cita-citanya sejak kecil," ujarnya, Senin (15/8/2022), dikutip dari Tribunnews Sultra.

Baca juga: Ghania Taufiqa Salma Wibowo, Paskibraka dari DI Yogyakarta Ingin Masuk Akpol Setelah Lulus Sekolah


Menurut Waode, Divani sejak kecil tertarik dengan aksi Paskibraka Nasional. Setiap upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, Divani selalu menyaksikan lewat televisi.

Saat upacara di sekolah, Divani selalu mengajukan diri menjadi anggota pengibar bendera.

"Dia (Divani) ikut terus ini upacara-upacara begitu, dia latihan fisiknya dari kecil, bercita-cita ingin menjadi Akpol," ucapnya.

Ia menambahkan, Divani memiliki kemampuan akademik yang baik, sekaligus sering menjuarai lomba olahraga dan seni.

Pada Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, Rabu (17/8/2022), Waode berharap agar Divani bisa lancar menjalankan tugas sebagai Paskibraka.

Baca juga: Ghania, Perwakilan Paskibraka dari DI Yogyakarta, Ingin Jadi Pembawa Baki Bendera pada Upacara 17 Agustus di Istana Negara

Presiden Jokowi kukuhkan anggota Paskibraka 

Ilustrasi bendera merah putih. Presiden Jokowi kukuhkan 68 anggota Paskibraka yang akan bertugas pada upacara HUT ke-77 RI.UNSPLASH/MUFID MAJNUN Ilustrasi bendera merah putih. Presiden Jokowi kukuhkan 68 anggota Paskibraka yang akan bertugas pada upacara HUT ke-77 RI.

Presiden Jokowi telah mengukuhkan 68 orang dari 34 provinsi menjadi anggota Paskibraka dalam upacara HUT ke-77 RI. Pengukuhan digelar di halaman depan Istana Merdeka, Senin (15/8/2022) sore.

“Dengan memohon rida Allah Yang Mahakuasa, pada hari ini saya mengukuhkan Saudara-saudara sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka yang akan bertugas di Istana Merdeka pada tanggal 17 Agustus 2022. Semoga Tuhan Yang Mahakuasa memberikan rahmat dan kemudahan dalam tugas negara,” ungkap Presiden yang bertindak sebagai pembina upacara, dilansir dari setkab.go.id.

Selepas pengukuhan, Jokowi secara simbolis menyematkan lencana kepada pemimpin upacara sebagai tanda pengukuhan anggota Paskibraka.

Para anggota Paskibraka tersebut akan bertugas mengibarkan bendera merah putih dalam Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI pada pagi hari. Sedangkan, sorenya, anggota Paskibraka kembali bertugas dalam upacara penurunan bendera.

Baca juga: Kisah Siswi SMAN 1 Cianjur Lolos Jadi Anggota Paskibraka Nasional 2022

Artikel ini telah tayang di TribunnewsSultra.com dengan judul Divani Alifia Siswanto Paskibraka Nasional Asal Sultra, Siswi SMAN 1 Kendari Bercita-cita Jadi Akpol

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Faktor Ekonomi, 5 Smelter Timah yang Disita Kejagung akan Dibuka Kembali

Faktor Ekonomi, 5 Smelter Timah yang Disita Kejagung akan Dibuka Kembali

Regional
Soal Temuan Kerangka Wanita di Pekarangan Rumah Residivis Pembunuhan, Ada Bekas Luka Bakar

Soal Temuan Kerangka Wanita di Pekarangan Rumah Residivis Pembunuhan, Ada Bekas Luka Bakar

Regional
Pencarian Dokter RSUD Praya yang Hilang Saat Memancing di Laut Dihentikan

Pencarian Dokter RSUD Praya yang Hilang Saat Memancing di Laut Dihentikan

Regional
Dampak Banjir Demak, Ancaman Hama dan Produksi Kacang Hijau Bagi Petani

Dampak Banjir Demak, Ancaman Hama dan Produksi Kacang Hijau Bagi Petani

Regional
Direktur Perumda Air Minum Ende Nyatakan Siap Maju Pilkada 2024

Direktur Perumda Air Minum Ende Nyatakan Siap Maju Pilkada 2024

Regional
Awal Mula Temuan Kerangka Wanita di Wonogiri di Pekarangan Rumah Residivis Kasus Pembunuhan

Awal Mula Temuan Kerangka Wanita di Wonogiri di Pekarangan Rumah Residivis Kasus Pembunuhan

Regional
[POPULER REGIONAL] Alasan Kapolda Ancam Copot Kapolsek Medan Kota | Duel Bos Sawit dengan Perampok di Jambi

[POPULER REGIONAL] Alasan Kapolda Ancam Copot Kapolsek Medan Kota | Duel Bos Sawit dengan Perampok di Jambi

Regional
Sindir Pemerintah, Warga 'Panen' Ikan di Jalan Berlubang di Lampung Timur

Sindir Pemerintah, Warga "Panen" Ikan di Jalan Berlubang di Lampung Timur

Regional
Pria Ini Curi Sekotak Susu karena Anaknya Menangis Kelaparan, Dibebaskan dan Diberi 13 Kotak

Pria Ini Curi Sekotak Susu karena Anaknya Menangis Kelaparan, Dibebaskan dan Diberi 13 Kotak

Regional
Saat Dua Bule Eropa Ikut Halalbihalal di Magelang, Awalnya Dikira Pesta Pernikahan

Saat Dua Bule Eropa Ikut Halalbihalal di Magelang, Awalnya Dikira Pesta Pernikahan

Regional
Pilkada Nunukan, Ini Syarat Dukungan Jalur Partai dan Independen

Pilkada Nunukan, Ini Syarat Dukungan Jalur Partai dan Independen

Regional
Pilkada Kabupaten Semarang, Belum Ada Partai yang Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati

Pilkada Kabupaten Semarang, Belum Ada Partai yang Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati

Regional
Protes, Pria Berjas dan Berdasi di Palembang Mandi di Kubangan Jalan Rusak

Protes, Pria Berjas dan Berdasi di Palembang Mandi di Kubangan Jalan Rusak

Regional
Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Regional
Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com