Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terduga Kurir Narkoba Ditemukan Tewas di Laut, Polda Riau: Melompat ke Laut Saat Diamankan, Tenggelam

Kompas.com - 16/08/2022, 22:06 WIB
Idon Tanjung,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Polda Riau menggelar konferensi pers terkait penemuan sesosok mayat yang ditemukan mengambang di laut di wilayah Kecamatan Rupat, Kabupaten Bengkalis, Riau, Selasa (16/8/2022).

Dari hasil pemeriksaan, korban tenggelam tersebut diduga merupakan kurir narkoba yang melompat ke laut saat diamankan kapal Bea Cukai.

Kepala Bidang (Kabid) Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Riau Kombes Sunarto menyampaikan bahwa korban bernama Iwan (40), warga Kelurahan Teluk Rhu, Kecamatan Rupat Utara, Kabupaten Bengkalis.

Mayat korban diitemukan mengambang di laut pada Sabtu (6/8/2022). Korban pertama kali ditemukan seorang nelayan setempat bernama Mardianto alias Acong.

Baca juga: Berniat Sembunyikan 51 Paket Sabu di Pos Polisi, Kurir Narkoba di Semarang Malah Kena Tilang

Saksi Mardianto kemudian melapor ke Pos Polairud Bengkalis. Selanjutnya, korban dievakuasi petugas ke Puskemas Tanjung Medang di Kecamatan Rupat.

Dari hasil visum, kata Sunarto, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

"Bukti visumnya ada. Tidak ada tanda-tanda kekerasan atau yang mencurigakan di tubuh korban," sebut Sunarto.

Kemudian, lanjut dia, identitas korban diketahui setelah fotonya beredar.

Setelah itu, ada salah satu warga yang mengetahui lalu menceritakan kepada istri korban.

Istri korban mengecek ke puskemas dan memastikan mayat itu adalah suaminya. Setelah itu jenazah korban dikuburkan.

"Kemudian masuk informasi kepada pihak keluarga, kepada istri, (dari orang) yang melihat bahwa korban ini tiga hari sebelumnya dia ketemu di tengah laut. Dia melihat (korban) bersama tersangka RH yang saat ini diamankan di Ditresnarkoba Polda Riau," kata Sunarto.

Atas informasi tersebut, kata Sunarto, sang istri meminta jasad suaminya diautopsi. Pihak kepolisian akhirnya mengabulkan permintaan keluarga korban.

Autopsi dilakukan pada Senin (15/8/2022), di RSUD Dumai oleh Ahli Forensik dari Universitas Riau.

"Dari hasil otopsi, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada jaringan lunak dan jaringan keras yang diperiksa. Kemudian, ditemukan pasir dan lumpur berwarna kehitaman pada batang tenggorokan dan di lambung korban. Sehingga, dokter menyatakan penyebab korban meninggal karena tenggelam," jelas Sunarto.

Sunarto mengungkapkan bahwa, Iwan merupakan terduga kurir narkoba.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Pelaku Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya Menyerahkan Diri

Pelaku Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya Menyerahkan Diri

Regional
Kronologi Hilangnya Gadis Asal Karanganyar di Malam Takbiran hingga Ditemukan Tewas Tertutup Plastik

Kronologi Hilangnya Gadis Asal Karanganyar di Malam Takbiran hingga Ditemukan Tewas Tertutup Plastik

Regional
Ketua DPD Golkar Kalbar Dipastikan Tak Maju Jadi Calon Gubernur

Ketua DPD Golkar Kalbar Dipastikan Tak Maju Jadi Calon Gubernur

Regional
Pria di Kubu Raya Diduga Bunuh Mantan Istri, Pelaku Belum Tertangkap

Pria di Kubu Raya Diduga Bunuh Mantan Istri, Pelaku Belum Tertangkap

Regional
Bumi Perkemahan Sukamantri di Bogor: Daya Tarik, Fasilitas, dan Rute

Bumi Perkemahan Sukamantri di Bogor: Daya Tarik, Fasilitas, dan Rute

Regional
Aduan Tarif Parkir 'Ngepruk' di Solo Selama Lebaran Minim, Dishub: Tim Saber Pungli Kita Turunkan Semua

Aduan Tarif Parkir "Ngepruk" di Solo Selama Lebaran Minim, Dishub: Tim Saber Pungli Kita Turunkan Semua

Regional
Detik-detik Kecelakaan ALS, Bus Melambat, Oleng, Lalu Terbalik

Detik-detik Kecelakaan ALS, Bus Melambat, Oleng, Lalu Terbalik

Regional
Pemkot Ambon Tak Berlakukan WFH bagi ASN Usai Libur Lebaran

Pemkot Ambon Tak Berlakukan WFH bagi ASN Usai Libur Lebaran

Regional
5 Unit Rumah Semipermanen di Ende Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah

5 Unit Rumah Semipermanen di Ende Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah

Regional
Sungai Meluap, 4 Desa di Sikka Terdampak Banjir

Sungai Meluap, 4 Desa di Sikka Terdampak Banjir

Regional
Daftar 20 Korban Tewas Tragedi Bencana Longsor di Tana Toraja

Daftar 20 Korban Tewas Tragedi Bencana Longsor di Tana Toraja

Regional
Toko Emas di Blora Dirampok, Pelaku Sempat Todongkan Senjata Api saat Beraksi

Toko Emas di Blora Dirampok, Pelaku Sempat Todongkan Senjata Api saat Beraksi

Regional
Pendangkalan Muara Pelabuhan Nelayan di Bangka, Pemprov Gandeng Swasta

Pendangkalan Muara Pelabuhan Nelayan di Bangka, Pemprov Gandeng Swasta

Regional
2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

Regional
Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com