Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ridwan Kamil Berangkat Haji Badal untuk Eril, Sempat Berziarah dan Mohon Doa

Kompas.com - 04/07/2022, 17:35 WIB
Maya Citra Rosa

Penulis

KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil berangkat ke Tanah Suci Mekkah untuk menjalankan ibadah haji badal atau atas nama almarhum putranya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.

Ridwan Kamil atau akrab disapa Kang Emil berangkat bersama keluarganya dan merasa begitu istimewa karena atas undangan Kerajaan Arab Saudi.

Haji atas nama Eril dan mohon doa

Sebelum berangkat, Kang Emil dan istrinya Atalia Praratya berziarah ke makam Eril di Cimaung, Kabupaten Bandung.

“Pada momen ini, saya akan berhaji atas nama almarhum Emmeril Kahn Mumtadz. Oleh karena itu, tadi pagi kami berziarah, pamit, dan berdoa di makam Eril,” kata Kang Emil.

Selain itu, Kang Emil pun mempersilakan pengikutnya untuk menitipkan doa dengan menuliskan di kolom komentar. Kang Emil akan membantu doa saat di Padang Arafah dan di depan kabah.

Baca juga: Ridwan Kamil Sebut KTT Y20 Jadi Platform Anak Muda Bangun Masa Depan

“Mohon doanya dari semua agar diberi kelancaran dan seluruh jemaah haji Jabar dan Indonesia agar berjalan lancar dan sehat selamat kembali ke Tanah Air sebagai haji mabrur dan hajja mabrurah. Amin,” kata Kang Emil.

Turut pantau 17.000 jemaah asal jabar

Tidak hanya itu, keberangkatan Gubernur Jabar ini juga untuk terus memantau 17.000 jemaah asal jabar yang melaksanakan ibadah haji tahun ini.

“Besok senin, saya sebagai Gubernur Jabar akan pergi menunaikan tugas memimpin jemaah haji Jabar yang berjumlah 17.000,” jelas pria yang akrab disapa Kang Emil dalam keterangan persnya dikutip dari Kompas.com, Senin (4/7/2022).

Wagub Jabar menjabat pelaksana harian

Selama pelaksanaan ibadah haji Kang Emil, tampuk kepemimpinan Jabar dipegang oleh Wakil Gubernur Jabar UU Ruzhanul Ulum sebagai Pelaksana harian atau Plh Gubernur Jabar.

"Saya Plh ya, barusan tanda tangan Pak Gubernur sebelum pulang setelah melaksanakan walimatul safar. Kita tanda tangan untuk penerima sebagai Plh," kata Uu Ruzhanul Ulum di Kota Bandung, Senin seperti dikutip Antara.

Baca juga: Suhu Maksimum Arab Saudi Saat Musim Haji 2022 Lebih Panas dari Indonesia

Menurut Uu, masa Plh Gubernur akan berlangsung selama dua pekan hingga Ridwan Kamil pulang ke Indonesia.

"Titipan beliau menyampaikan latihan, ya, Pak Uu. Gitu saja, Itu di forum. Ya, tafsirkan saja latihan apa. Ya, latihan jadi pemimpin," ujar Uu.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Fransisca Andeska Gladiaventa | Editor: Amalia Purnama Sari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Regional
Ditinggal 'Njagong', Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Ditinggal "Njagong", Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Regional
Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Regional
Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com