Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Air Terjun Madakaripura, Air Terjun Tertinggi di Pulau Jawa

Kompas.com - 27/05/2022, 23:23 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Air Terjun Madakaripura merupakan air terjun yang sangat memesona. Hal ini karena, air terjun tidak hanya turun di bagian tengah melainkan juga pada pinggir-pinggir tebing sehingga membentuk tirai.

Obyek wisata Air Terjun Madakaripura letaknya di Desa Negororejo, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

Perjalaan dari Kota Probolinggo menuju  Air Terjun Madakaripura kurang lebih membutuhkan waktu tempuh satu jam.

Daya Tarik Air Terjun Madakaripura

Untuk menikmati keindahan Air Terjun Madakaripura, wisatawan harus melakukan trekking selama kurang lebih 20 menit untuk mencapai lokasi air terjun.

Kelelahan perjalanan menuju air terjun terbayar setelah sampai di lokasi Air Terjun Madakaripura.

Pasalnya, Air Terjun Madakaripura memiliki pesona yang luar biasa sebagai air terjun dengan ketinggian sekitar 200 meter.

Baca juga: Takut Karena Gunung Bromo Erupsi, Kamu Bisa Pergi ke Air Terjun Madakaripura

Air Terjun Madakaripura juga dinobatkan sebagai air terjun tertinggi di Pulau Jawa dan juga salah satu air terjun tertunggi di Indonesia.

Pesona lain air terjun ini juga tampak dari bentuk tebing sekelilingnya. Tebing disekitar air terjun memiliki bentuk melingkar seperti gelas raksasa yang tinggi menjulang.

Keunikan lainnya, air terjun tidak hanya mengalir pada bagian tengah air terjun saja, melainkan juga pada celah tebing yang menyempit.

Kondisi ini membuat suasana di bawah air terjun seolah-olah sedang turun hujan. Karena, air yang menetes dari segala arah membuat area sekitar air terjun terlihat seperti gerimis.

Untuk itu, pengunjung yang akan ke Air Terjun Madakaripura disarankan menggunakan jas hujan supaya tidak basah.

Jatuhnya air terjun memperlihatkan gelombang yang sangat dramatis serta membentuk kolam alami di bawah air terjun. Air di kolam itu memiliki warna biru yang transparan dan menyegarkan mata.

Patung Mahapatih Gadjah Mada di Air Terjun Madakaripura Probolinggo.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Patung Mahapatih Gadjah Mada di Air Terjun Madakaripura Probolinggo.

Kecantikan air terjun juga terlihat dari pemandangan hijau di sekitarnya. Pohon rindang di area tersebut membuat suasana semakin sejuk dan asri.

Baca juga: Air Terjun Lembah Anai di Sumatera Barat, Harga Tiket dan Rute

Cara Menuju Air Terjun Madakaripura

Untuk mencapai lokasi Air Terjun Madakaripura, wisatawan dapat menggunakan angkutan umum atau kendaraan pribadi.

Dari Kota Probolinggo, kendaraan dapat di arahkan Dusun Branggah, Desa Negororejo, Kecamatan Lumbang. Jarak Kota Probolinggo ke Air Terjun Madakaripura kurang lebih 37 km.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Regional
Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Regional
Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Regional
Polres Siak Pasang Stiker 'Cahaya' pada Truk di Jalan Tol Permai

Polres Siak Pasang Stiker "Cahaya" pada Truk di Jalan Tol Permai

Regional
2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com