Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada ASN Bolos, Sekda Salatiga: Liburnya Sudah Cukup

Kompas.com - 09/05/2022, 21:43 WIB
Dian Ade Permana,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SALATIGA, KOMPAS.com - Hari pertama masuk kerja setelah libur lebaran, tidak ada Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Salatiga, Jawa Tengah tidak ada yang membolos.

Sekretaris Daerah Kota Salatiga Wuri Pudjiastuti menegaskan, dari pantauan seluruh ASN tertib dan tidak ada yang membolos.

Baca juga: Ini Alasan Pemkot Padang Tidak Terapkan WFH Bagi ASN Usai Libur Lebaran

"Dari pantauan tadi semua masuk, siap melayani masyarakat. Dari ASN di dinas, kecamatan, kelurahan, semua langsung siap bekerja. Liburnya sudah cukup," jelasnya, Senin (9/5/2022).

Pemerintah Kota Salatiga menggelar halal bihalal di hari pertama masuk kerja setelah libur lebaran. Kegiatan ini diawali dengan apel bersama seluruh jajaran pejabat Pemkot Salatiga.

Wali Kota Salatiga Yuliyanto mengatakan bahwa kesempatan kali ini digunakan untuk bersilaturahmi dan bermaafan.

"Karena setelah libur Lebaran, diharapkan para ASN untuk bisa kembali bekerja dengan baik dan memberikan pelayanan ke masyarakat di semua lini organisasi pemerintah yang ada," terangnya.

“Saya beserta keluarga dan Pak Wawali bersama keluarga meminta maaf, mohon maaf sebesar-besarnya. Bagi ASN yang hari ini sudah masuk, Saya ingatkan untuk kembali bekerja dan segera memberikan pelayanan ke masyarakat. Saya berharap, semua jajaran dari atas sampai ke kelurahan juga sudah siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” jelas Yuliyanto.

Dirinya berharap, setelah meletakkan pondasi dasar yang kuat bagi manusia dan membangun Kota Salatiga selama 10 tahun, hal tersebut untuk bisa dipertahankan dan ditingkatkan.

"Pembangunan manusia seutuhnya membutuhkan waktu yang tidak sebentar, membutuhkan waktu pikiran dan tenaga, butuh anggaran yang tidak kecil. Namun hasilnya sekarang bisa kita rasakan di dalam masyarakat. Seperti kesejahteraan, kondusifitas, kerukunan dam kegotongroyongannya sangat luar biasa sekali," tambahnya.

Yuliyanto mengingatkan bahwa untuk saat ini pemerintahan Salatiga sudah berjalan dengan baik dan sudah sesuai aturan.

"OPD kita sudah on the track, sudah baik-baik semuanya dari jajaran sekda, asisten, staf ahli sampai ke lurah-lurah. Sekarang tinggal kita lanjutan, rawat dan kita tingkatkan,” paparnya.

Baca juga: 100 Persen ASN Pemkot Malang WFO Usai Libur Lebaran

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Regional
Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Regional
Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Regional
Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Regional
Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com