Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Niat Hati Hindari Kemacetan, 4 Pemudik Malah Tersasar di Persawahan Brebes, Lagi-lagi karena Google Maps

Kompas.com - 07/05/2022, 12:23 WIB
David Oliver Purba

Editor

KOMPAS.com - Empat pemudik dari Karawang, Jawa Barat, tersasar di area persawahan di daerah Kecamatan Ketanggungan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah (Jateng), Jumat (6/5/2022) malam.

Mereka tersasar di area persawahan seusai berwisata di Pantai Menganti Kebumen, Jateng.

Baca juga: Pengemudi Mobil Heran, Awalnya Jalan Mulus seperti di Tol, Tiba-tiba Tersasar ke Area Sawah yang Sulit Dilewati Motor

Alih-alih ingin menghindari kemacetan, empat pemudik bersepeda motor itu malah tersasar di area persawahan yang aksesnya susah dilalui.

Baca juga: Cara Pantau Pemberlakuan One Way di Jalan Tol dengan Google Maps

Mereka baru sadar tersesat setelah kabel kopling salah satu sepeda motor putus.

Baca juga: Google Maps Kadang Bikin Pengendara Tersesat, Ini Penjelasan Pengamat

Kapolsek Ketanggungan AKP Suroto membenarkan peristiwa yang terjadi kepada pemudik tersebut.

Baca juga: Cara Menggunakan Google Maps agar Tak Tersesat

Suroto menjelaskan, para pemudik itu semula berniat menghindari kepadatan lalu lintas di Jalur Nasional Pejagan- Prupuk.

Para pemudik itu mengikuti jalur alternatif yang ditunjukkan Google Maps.

Namun, mereka justru tersasar dari jalur utama dengan jarak sekitar 5 kilometer. 

Keempat pemudik berhenti setelah salah satu kendaraan mengalami kerusakan pada kabel kopling.

Mereka baru menyadari bahwa yang dilalui merupakan area persawahan.

Polisi yang mendapat laporan dari warga bahwa ada pemudik yang tersesat, segera menuju lokasi.

Tetapi karena medan yang tidak memungkinkan, petugas saat itu baru mengevakuasi keempat pemudik ke Koramil Ketanggungan. Sementara kendaraan mereka ditinggal.

"Karena waktunya sudah malam, jadi kami minta mereka untuk bermalam saja. Sementara kendaraan masih tertinggal di area persawahan karena tidak memungkinkan untuk di evakuasi," kata Suroto, Sabtu (7/5/2022).

 

"Hari ini kendaraan baru akan dievakuasi. Lantaran semalam kondisi dan medannya tidak memungkinkan," ujar Kapolsek menambahkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Regional
Ditinggal 'Njagong', Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Ditinggal "Njagong", Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Regional
Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Regional
Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Regional
Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com