Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalur Lintas Barat Seluma Bengkulu Macet akibat Antrean Truk Sawit di Badan Jalan, Pemudik Diminta Waspada

Kompas.com - 27/04/2022, 23:16 WIB
Firmansyah,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

BENGKULU, KOMPAS.com - Pemudik yang akan melintas di jalur lintas barat Provinsi Bengkulu khususnya wilayah Kabupaten Seluma, diminta untuk mewaspadai sejumlah titik antrean panjang truk angkutan kelapa sawit yang kerap memakan badan jalan.

Sejumlah titik rawan antrean truk itu terdapat di Desa Air Teras, Kecamatan Talo, Kabupaten Seluma.

Kemacetan panjang di jalur itu sempat terjadi di jalan masuk menuju pabrik PT Bengkulu Sawit Lestari (BSL).

Baca juga: Antrean Panjang Truk Angkutan Sawit Sebabkan Kemacetan di Jalur Lintas Barat Seluma Bengkulu

"Macet parah di jalan tersebut ratusan truk kelapa sawit antre masuk pabrik. Parahnya antrean itu memakan separuh badan jalan sehingga jalur mudik menjadi sempit sebabkan kemacetan," kata Fajri pemudik asal Jakarta, Rabu (27/4/2022).

Akibat kemacetan itu para pengguna jalan mengaku harus antre sekitar satu jam.

Aparat kepolisian setempat memberlakukan sistem buka tutup di areal tersebut untuk mengurai kemacetan.

Baca juga: Harga Sawit Anjlok, Petani di Seluma Bengkulu Biarkan Buah Membusuk

Pengemudi angkutan sawit mengungkapkan ramainya antrean truk karena petani serentak memanen buah sawit jelang lebaran sementara pabrik tersebut akan tutup pada tanggal 30 April 2022.

"Kami sudah antre dua hari untuk bisa menjual buah ke pabrik banyaknya truk membuat antrean panjang menuju pabrik," kata Erpan pengemudi truk.

Sementara itu Kasat Lantas Polres Seluma Iptu Djangkung menyebutkan, pihaknya melakukan penertiban parkir truk kelapa sawit serta memberlakukan pengaturan sistem buka tutup untuk mengurai kemacetan.

Selain itu pemudik juga diminta mewaspadai antrean truk angkutan sawit di beberapa titik lainnya.

Pemudik diminta untuk tidak melakukan perjalanan pada malam hari, namun lebih banyak memanfaatkan tempat istirahat dan berkomunikasi di pos-pos pengamanan arus mudik yang disiapkan kepolisian.

"Kami sarankan pemudik memanfaatkan sejumlah rest area dan posko mudik baik yang disediakan polisi dan pemerintah sebagai tempat istirahat, juga bertanya apabila ada hal yang dikhawatirkan," jelas Djangkung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

JATENG/4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

JATENG/4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

Regional
Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com