Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lapor HP Dicuri, Ternyata Pelakunya Ibu Kandung Sendiri, Diketahui 4 Bulan Kemudian

Kompas.com - 25/04/2022, 16:17 WIB
Fitri Rachmawati,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS.com- Kejadian tak terduga dialami oleh seorang warga Sandubaye, Turide, Kota Mataram bernama Puasih (34).

Setelah kehilangan ponselnya, Puasih melapor ke polisi. Tak disangka pelaku pencurian ialah ibu kandungnya sendiri berinisial AM (64).

Baca juga: Tahun Ketiga, Perayaan Lebaran Topat di Mataram Ditiadakan Imbas Pandemi

Kronologi

Kapolsek Cakranegara, M Nasrullah menjelaskan, awalnya pada 1 Desember 2021, Puasih melapor ke Polsek Cakranegara bahwa dirinya telah kehilangan sebuah handphone di dalam rumahnya sendiri.

"Laporan kehilangannya tanggal 1 Desember 2021, kemudian kita proses penyidikan, karena begitu hilang HP-nya, kita belum tahu siapa yang mencuri HP-nya," kata dia, Senin (25/4/2022).

Nasrullah mengatakan, setelah laporan itu, aparat kepolisian melakukan pelacakan selama empat bulan.

Pada Sabtu (23/4/2022), polisi akhirnya menemukan posisi HP milik Puasih yang hilang di Kabupaten Lombok Tengah dan melakukan penangkapan terhadap pelaku AM.

Baca juga: Didampingi Tim Pengacara Universitas Mataram, Amaq Sinta: Semoga Tak Lagi Jadi Tersangka

Cabut laporan setelah tahu pelakunya

Saat dimintai keterangan, AM ternyata adalah ibu kandung dari korban.

Korban yang tak menyangka HP miliknya dicuri ibu kandungnya sendiri, langsung mencabut laporan dan meminta penyelesaian secara kekeluargaan.

"Setelah kami lakukan pelacakan dan pendalaman, pelaku pencurian mengarah ke AM dan langsung kami melakukan penangkapan, yang ternyata adalah ibu kandung dari korban, dan  korban baru tahu kalau itu ibu kandungnya sendiri," terang Kapolsek.

Baca juga: Wanita yang Tewas di Pantai Lombok Utara Ternyata Dosen FK Universitas Mataram

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com