Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Oleng Bawa 8 Kardus Barang, Pedagang Ikan Kering Tewas Ditabrak Truk

Kompas.com - 18/03/2022, 17:06 WIB
Tri Purna Jaya,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Seorang pedagang ikan kering tewas tertabrak truk di Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Dusun Tanjung Yakin Pekon Tiuh Memon, Kecamatan Pugung, Kabupaten Tanggamus pada Kamis (17/3/2022) sore.

Kecelakaan ini diduga karena korban oleng saat membawa delapan boks barang menggunakan sepeda motor. Setelah oleh, laju sepeda motor yang dibawa korban masuk jalur arah sebelah kanan.

Kasat Lantas Polres Tanggamus AKP Amsar menerangkan, pihaknya sudah melakukan olah TKP kecelakaan tersebut.

Baca juga: Truk Ekspedisi Terbalik, Muatan Minyak Goreng Masuk ke Jurang Lampung

"Korban tewas adalah pengendara sepeda motor berinisial RA (37) warga Pekon Tanjung Heran, Kecamatan Pugung," kata Amsar dalam keterangan pers, Jumat (18/3/2022).

Dari olah TKP dan keterangan sejumlah saksi di lokasi, kecelakaan tersebut melibatkan sepeda motor yang dikendarai korban dan truk diesel yang dikemudikan SU (24) warga Sumatera Selatan.

"Sopir truk masih dimintai keterangan terkait kecelakaan ini," kata Amsar.

Berdasarkan kronologi yang dihimpun kepolisian, kecelakaan itu bermula saat korban melaju dari arah Pugung menuju Talang Padang.

Ketika itu korban membawa delapan kardus ukuran sedang berisi ikan kering menggunakan sepeda motor bernomor kendaraan BE 4001 Z.

"Saat melintas di TKP, diduga karena membawa banyak barang, sepeda motor korban oleng dan masuk jalur sebelah kanan," kata Amsar.

Di saat bersamaan, melintas truk BG 8591 YC yang dikemudikan SU dari arah sebaliknya.

Baca juga: Disambar Petir Saat Ikat Rumput Laut, Seorang IRT di NTT Tewas

Karena jarak sudah terlalu dekat truk tersebut tidak dapat menghindar dan menabrak sepeda motor yang sudah masuk ke jalur sebelah kanan.

"Korban meninggal dunia di lokasi kejadian," kata Amsar.

Amsar menambahkan, kasus ini masih dalam penyelidikan pihaknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diduga Hendak Perang Sarung, Puluhan Pelajar di Demak Diamankan Polisi

Diduga Hendak Perang Sarung, Puluhan Pelajar di Demak Diamankan Polisi

Regional
SPBU di Jalan Utama Kabupaten Semarang Diperiksa untuk Mencegah Kecurangan

SPBU di Jalan Utama Kabupaten Semarang Diperiksa untuk Mencegah Kecurangan

Regional
Peringati Jumat Agung, Remaja di Magelang Rasakan Penyaliban Yesus

Peringati Jumat Agung, Remaja di Magelang Rasakan Penyaliban Yesus

Regional
Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Wagub Audy Minta Warga Waspada

Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Wagub Audy Minta Warga Waspada

Regional
Jalan Rusak Pasca Banjir di Demak Ditargetkan Rampung Sebelum Lebaran

Jalan Rusak Pasca Banjir di Demak Ditargetkan Rampung Sebelum Lebaran

Regional
Sebelum Bunuh Mantan Anak Buah, Bos Madu di Banten Konsumsi 10 Pil Koplo

Sebelum Bunuh Mantan Anak Buah, Bos Madu di Banten Konsumsi 10 Pil Koplo

Regional
Depresi Hamil di Luar Nikah, Remaja Putri di Jepara Bekap dan Buang Bayinya ke Sungai

Depresi Hamil di Luar Nikah, Remaja Putri di Jepara Bekap dan Buang Bayinya ke Sungai

Regional
Harvey Moeis Jadi Tersangka, Kasus Bermula dari Anjloknya Ekspor PT Timah Tbk

Harvey Moeis Jadi Tersangka, Kasus Bermula dari Anjloknya Ekspor PT Timah Tbk

Regional
Jalan Salib di Pulau Sumba, Angkat Isu Kerusakan Alam yang Jadi Masalah Zaman Modern

Jalan Salib di Pulau Sumba, Angkat Isu Kerusakan Alam yang Jadi Masalah Zaman Modern

Regional
150 Kios di Pasar Cipungara Subang Hangus Terbakar, Damkar Kesulitan Padamkan Api

150 Kios di Pasar Cipungara Subang Hangus Terbakar, Damkar Kesulitan Padamkan Api

Regional
Sebanyak 78.572 Keluarga Berisiko Stunting di Bengkulu

Sebanyak 78.572 Keluarga Berisiko Stunting di Bengkulu

Regional
Nyamar Jadi Sopir Ojek Online, Pria di Malang Curi Tas Pemilik Warung Nasi

Nyamar Jadi Sopir Ojek Online, Pria di Malang Curi Tas Pemilik Warung Nasi

Regional
Polresta Cirebon Siaga Kepadatan Pemudik Awal Saat 'Long Weekend'

Polresta Cirebon Siaga Kepadatan Pemudik Awal Saat "Long Weekend"

Regional
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana Sebut Kinerja Pemprov pada 2023 Meningkat, Berikut Indikator Capaiannya

Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana Sebut Kinerja Pemprov pada 2023 Meningkat, Berikut Indikator Capaiannya

Regional
Berawal dari Rebutan Lahan, Peternak Bebek di Klaten Tewas Usai Adu Jotos dengan Rekannya

Berawal dari Rebutan Lahan, Peternak Bebek di Klaten Tewas Usai Adu Jotos dengan Rekannya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com