Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tandur Space, Kafe Unik di Tengah Kota Semarang dengan Konsep Urban Farming

Kompas.com - 01/03/2022, 17:53 WIB
Sabrina Mutiara Fitri,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Kota Semarang memiliki kafe-kafe bernuansa alam yang tengah digandrungi masyarakat.

Salah satunya Tandur Space yang berlokasi di Jalan Menteri Supeno Nomor 1, Mugassari, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang.

Tepatnya, di seberang Taman Indonesia Kaya dekat Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Semarang.

Keunikan Tandur Space ini terletak pada konsep yang mengusung unsur urban farming dan pertanian di tengah kota.

Tak hanya itu, pengelolaan Tandur Space ini ternyata berkolaborasi dengan Dinas Pertanian Kota Semarang.

Baca juga: Komunitas Satoe Atap, Pengabdian Anak Muda di Semarang untuk Pendidikan Anak Jalanan

Di bagian dalam kafe, terdapat ruang khusus untuk berkonsultasi tentang pertanian.

Uniknya, konsultasi ini dibuka bebas untuk masyarakat umum dan tidak dipungut biaya.

Supervisor Tandur Space, Tama mengatakan, konsep kafe ini memang sengaja diusung dengan konsep alam.

Selain menampilkan konsep yang berbeda dari kebanyakan kafe di tengah kota, dia menjelaskan bahwa Tandur Space bisa menjadi tempat belajar untuk masyarakat yang tertarik atau sedang menggeluti dunia pertanian.

“Meskipun target utama untuk masyarakat umum, banyak pengunjung yang datang berasal dari anak-anak muda. Karena di sini letaknya sangat strategis, dekat sekolah dan taman kota. Bisa jadi, anak-anak muda yang datang ke sini nantinya tertarik belajar tentang pertanian,” kata Tama, kepada Kompas.com, Selasa (1/3/2022).

Bangunan kafe ini terdiri dari outdoor dan indoor, dengan tatanan meja dan kursi yang rapi.

Sesuai dengan namanya, Tandur Space ditanami banyak tumbuhan hijau di samping kanan kirinya.

Di sini, pengunjung bebas memilih tempat yang menurutnya nyaman.

Di samping itu, desain bangunan kafe dibuat layaknya gedung modern minimalis dengan memadukan warna-warna alam, seperti putih, hijau, dan coklat.

Putih pada cat bangunannya, hijau pada tanaman hidroponik di sekelilingnya, dan coklat pada kursi dan meja yang terbuat dari kayu.

Pengunjung yang datang dibuat takjub karena pemandangn dan setiap ruang yang nyaman. Terlebih, Tandur Space juga memfasilitasi wi-fi gratis.

Saat ini, Tandur Space buka setiap hari dengan jam operasional mulai pukul 09.00 hingga 23.30 WIB.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pilunya Apriani, Bocah 1 Tahun Penderita Hidrosefalus yang Butuh Dana Berobat ke Bali

Pilunya Apriani, Bocah 1 Tahun Penderita Hidrosefalus yang Butuh Dana Berobat ke Bali

Regional
Dorong Realisasi Program Lamongan Sehat, Bupati Lamongan Resmikan Poliklinik II RSUD Dr Soegiri

Dorong Realisasi Program Lamongan Sehat, Bupati Lamongan Resmikan Poliklinik II RSUD Dr Soegiri

Kilas Daerah
Video Mesum di Salah Satu Lapas Jateng Ternyata Dibuat Sejak 2020

Video Mesum di Salah Satu Lapas Jateng Ternyata Dibuat Sejak 2020

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Dijual di Atas HET, 800 Tabung Elpiji Milik Agen Nakal Disita Polisi

Dijual di Atas HET, 800 Tabung Elpiji Milik Agen Nakal Disita Polisi

Regional
Hadapi Pilkada, Elite Politik di Maluku Diminta Tak Gunakan Isu SARA

Hadapi Pilkada, Elite Politik di Maluku Diminta Tak Gunakan Isu SARA

Regional
Diisukan Maju Pilkada Semarang dengan Tokoh Demokrat, Ini Kata Ade Bhakti

Diisukan Maju Pilkada Semarang dengan Tokoh Demokrat, Ini Kata Ade Bhakti

Regional
Korban Kasus Dugaan Pencabulan di Kebumen Bertambah Jadi 6 Orang Anak, 1 Positif Hamil

Korban Kasus Dugaan Pencabulan di Kebumen Bertambah Jadi 6 Orang Anak, 1 Positif Hamil

Regional
Sebelum Tewas, Wanita Tinggal Kerangka di Wonogiri Miliki Hubungan Asmara dengan Residivis Kasus Pembunuhan

Sebelum Tewas, Wanita Tinggal Kerangka di Wonogiri Miliki Hubungan Asmara dengan Residivis Kasus Pembunuhan

Regional
Pilkada Kota Semarang, Sejumlah Pengusaha dan Politisi Antre di PDI-P

Pilkada Kota Semarang, Sejumlah Pengusaha dan Politisi Antre di PDI-P

Regional
Beredar Video Mesum 42 Detik di Lapas, Kemenkumham Jateng Bentuk Tim Khusus

Beredar Video Mesum 42 Detik di Lapas, Kemenkumham Jateng Bentuk Tim Khusus

Regional
Dua Kali Menghamili Pacarnya, Polisi di NTT Dipecat

Dua Kali Menghamili Pacarnya, Polisi di NTT Dipecat

Regional
PDI-P Pemalang Buka Pendaftaran Bacalon Bupati, Anom Wijayantoro Orang Pertama Daftar

PDI-P Pemalang Buka Pendaftaran Bacalon Bupati, Anom Wijayantoro Orang Pertama Daftar

Regional
Tersangka Kasus Investasi Bodong Berkedok Jual Beli BBM di Kalsel Akhirnya Ditahan

Tersangka Kasus Investasi Bodong Berkedok Jual Beli BBM di Kalsel Akhirnya Ditahan

Regional
Setelah dari KPU, Gibran Rencanakan Pertemuan dengan Sejumlah Tokoh di Jakarta

Setelah dari KPU, Gibran Rencanakan Pertemuan dengan Sejumlah Tokoh di Jakarta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com