Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Pengangkut Kelapa Tenggelam di Bima, 3 ABK Hilang, 1 Orang Selamat

Kompas.com - 24/12/2021, 13:39 WIB
Syarifudin,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

BIMA, KOMPAS.com - Sebuah Kapal Motor Cahaya Ilahi yang mengangkut empat orang termasuk nakhoda dilaporkan tenggelam di sekitar perairan Sangiang Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Koordinator Pos SAR Bima, Ariansyah Sosilo mengatakan, kapal dengan muatan kelapa tersebut dihantam gelombang tinggi saat berada di posisi utara perairan Sangiang.

Tiga anak buah kapal (ABK) dilaporkan hilang dalam peristiwa kapal tenggelam tersebut dan masih dalam pencarian petugas Basarnas.

Baca juga: Sebuah Kapal Ludes Terbakar Saat Bersandar di Dermaga Kluwut Brebes

Sementara seorang kapten kapal berhasil dievakuasi warga dalam keadaan selamat.

"Kapten kapal bernama Mansyur (45), warga Desa Darusalam, Kecamatan Bolo ditemukan warga dalam kondisi selamat. Sedangkan yang hilang berjumlah tiga orang," kata Ariansyah kepada Kompas.com, Jumat (24/12/2021)

KM Cahaya Ilahi dengan membawa muatan kelapa tersebut berangkat dari Pelabuhan Sabaru, Pulau Tengah, Sulawesi Selatan menuju pelabuhan Daru, Kabupaten Bima.

Namun saat melintas, kapal kayu ini dihantam gelombang tinggi.

Kejadian nahas yang menimpa kapal muatan kelapa tersebut, terang Ariansyah, diduga tenggelam akibat cuaca buruk yang terjadi dalam beberapa hari terakhir.

"KM Cahaya Ilahi ini tenggelam diduga karena adanya badai gelombang yang terjadi," tuturnya

Berdasarkan informasi yang diterimanya, peristiwa tenggelamnya kapal itu terjadi pada Rabu (22/12/2021) malam.

Baca juga: Jelang Nataru, Kapal Feri Rute Ambarita-Ajibata Danau Toba Ditambah

Usai menerima laporan, kata Ariansyah, personel dari Pos SAR Mataram langsung menuju lokasi kejadian.

"Menurut keterangan korban selamat, lokasi kejadian berjarak sekitar 38 mil dari utara Sangiang Pulo. Saat ini kami masih melakukan pencarian ABK yang hilang," kata dia

Para ABK yang dilaporkan hilang dan masih dalam pencarian bernama Amin, warga Desa Darusalam.

Sementara dua ABK lainnya atas nama Ju dan Bolo yang merupakan pasangan suami istri asal Sabaru, Sulsel. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com