Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengamanan Muktamar NU di Lampung, Ratusan Personel Brimob Akan Diterjunkan

Kompas.com - 20/12/2021, 18:40 WIB
Tri Purna Jaya,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Brimob Polda Lampung terjunkan 1 kompi pasukan untuk pengamanan pelaksanaan Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama (NU) di Lampung Tengah.

Adapun Muktamar ke-34 NU di Lampung akan dibuka dan dipusatkan di Pondok Pesantren (Ponpes) Darussa'adah, Lampung Tengah pada 22 - 23 Desember 2021.

Komandan Batalyon B Pelopor Komisaris Polisi Saifullah mengatakan, pasukan yang akan dikerahkan sebanyak 1 SSK (satuan setingkat kompi).

Baca juga: Terekam CCTV, Sekelompok Remaja Pukuli Warga di Lampung, Polisi: Bukan Geng Motor

"Pasukan yang dikerahkan dari Batalyon B Pelopor untuk mengamankan Muktamar NU sebanyak 1 SSK," kata Saifullah dalam keterangan pers, Senin (20/12/2021).

Saifullah menambahkan, perlengkapan yang disiapkan untuk mendukung operasional pengamanan ini adalah kendaraan roda dua dan roda empat.

Pasukan berkekuatan 100 personel ini juga akan dipersenjatai lengkap.

Baca juga: Viral, Video Keluhan Jalan Tol Lampung-Kayuagung Berlubang Bikin Ban Pecah, Pengelola Tak Berkomentar

"Setiap personel harus benar-benar siap, baik jasmani dan rohani," kata Saifullah.

Muktamar ke-34 NU di Lampung ini sendiri akan digelar di empat lokasi yakni Ponpes Darussa'adah (Lampung Tengah), serta di UIN Raden Intan, kampus Unila dan Malahayati (Bandar Lampung).

Pembukaan akan diselengarakan di Lampung Tengah pada tanggal 22 - 23 Desember 2021.

Sedangkan untuk penutupan pada tanggal 24 Desember 2021 akan diselengarakan di Bandar Lampung.

Sementara itu, Kapolresta Bandar Lampung Komisaris Besar Ino Harianto mengatakan, pihaknya menerjunkan sebanyak 561 personel untuk pengamanan Muktamar NU di wilayah Bandar Lampung.

Kemudian, dari hasil rapat koordinasi lintas sektoral, sebanyak 1000 tenaga kesehatan juga akan dilibatkan untuk memantau kesehatan para peserta muktamar.

"Kita siapkan 561 personel Polri untuk mengamankan lokasi muktamar di Bandar Lampung," kata Ino.

Sedangkan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung juga menyiapkan gerai vaksinasi di beberapa lokasi.

"Pemkot menyiapkan gerai vaksin di beberapa titik untuk panitia maupun peserta yang belum melaksanakan vaksin," kata Ino.

Selain itu, instansi terkait juga menyiapkan ambulans dan pemadam kebakaran di lokasi pelaksanaan muktamar dan tempat penginapan peserta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Regional
Ditinggal 'Njagong', Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Ditinggal "Njagong", Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Regional
Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com