Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bobby Nasution Optimalkan Lowongan Kerja untuk Disabilitas di Medan

Kompas.com - 17/11/2021, 19:15 WIB
Kontributor Medan, Daniel Pekuwali,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Wali Kota Medan Bobby Nasution mendorong perusahaan swasta maupun badan usaha milik pemerintah untuk menyiapkan formasi khusus untuk penyandang disabilitas setiap kali merekrut pekerja.

Hal itu diutarakan menantu Presiden Joko Widodo itu saat membuka Virtual Job Fair Kota Medan di halaman Kampus LP3I, Medan, Sumatera Utara, Rabu (17/11/2021).

"Saya kembali ingatkan agar tiap perusahaan yang ikut Job Fair tersebut menyediakan lowongan untuk penyandang disabilitas," kata Bobby.

Baca juga: Viral, Video Joget Pamer Uang Sejumlah Pegawai Dishub Medan Langgar Prokes, Ini Kata Walkot Bobby

Bobby mengaku sering mendengar curhat bahwa penyandang disabilitas sulit dalam mencari pekerjaan.

Saat membuka event yang berlangsung selama lima hari itu, Bobby Nasution mengatakan, pihaknya menyediakan sebanyak 1.449 lowongan pekerjaan dengan menggandeng 27 perusahaan dengan 94 jabatan.

Dari lowongan tersebut, Bobby menyediakan 25 lowongan untuk disabilitas.

Baca juga: Kuliahkan 300 Orang Terdampak Pandemi, Bobby Nasution: Program Pribadi, Bukan Pemkot Medan

Sesuai peraturan, perusahaan swasta harus menyiapkan 1 persen posisi kerja untuk disabilitas.

Sedangkan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan pemerintahan lainnya menyiapkan 2 persen untuk disabilitas.

"Saya senang perusahaan yang ikut dalam Job Fair ini menyiapkan lowongan untuk disabilitas. Saya ucapkan terima kasih," kata Bobby.

Baca juga: Profil Bobby Nasution

Bobby juga membahas kondisi perekonomian yang terganggu akibat pandemi Covid-19.

Kondisi itu membuat tingkat pengangguran terbuka di Kota Medan mulai meningkat.

Oleh karena itu, dengan dibukanya Job Fair ini, Bobby berharap dapat memberikan kemudahan mencari lapangan pekerjaan di Kota Medan.

“Selama pandemi ini banyak juga kegiatan berubah dari yang sebelumnya langsung, sekarang menjadi virtual menggunakan digitalisasi. Mudah-mudahan kita bisa beradaptasi dan harus bisa mengalihkan momentum untuk mendigitalisasikan kemampuan kita,” kata Bobby.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Regional
Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Regional
Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Regional
Peringati Hari Bumi, Kementerian KP Tanam 1.000 Mangrove di Kawasan Tambak Silvofishery Maros

Peringati Hari Bumi, Kementerian KP Tanam 1.000 Mangrove di Kawasan Tambak Silvofishery Maros

Regional
Dinas Pusdataru: Rawa Pening Bisa Jadi 'Long Storage' Air Hujan, Solusi Banjir Pantura

Dinas Pusdataru: Rawa Pening Bisa Jadi "Long Storage" Air Hujan, Solusi Banjir Pantura

Regional
Sungai Meluap, Banjir Terjang Badau Kapuas Hulu

Sungai Meluap, Banjir Terjang Badau Kapuas Hulu

Regional
Diduga Korupsi Dana Desa Rp  376 Juta, Wali Nagari di Pesisir Selatan Sumbar Jadi Tersangka

Diduga Korupsi Dana Desa Rp 376 Juta, Wali Nagari di Pesisir Selatan Sumbar Jadi Tersangka

Regional
Gunung Semeru 4 Kali Meletus Pagi Ini

Gunung Semeru 4 Kali Meletus Pagi Ini

Regional
Ban Terbalik, Pencari Batu di Lahat Hilang Terseret Arus Sungai Lematang

Ban Terbalik, Pencari Batu di Lahat Hilang Terseret Arus Sungai Lematang

Regional
Cemburu Istri Hubungi Mantan Suami, Pria di Kabupaten Semarang Cabuli Anak Tiri

Cemburu Istri Hubungi Mantan Suami, Pria di Kabupaten Semarang Cabuli Anak Tiri

Regional
Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Regional
Ibu di Bengkulu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pacarnya

Ibu di Bengkulu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pacarnya

Regional
Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Regional
Kejari Pontianak Bantah Hambat Perkara Mantan Caleg Tipu Warga Rp 2,3 Miliar

Kejari Pontianak Bantah Hambat Perkara Mantan Caleg Tipu Warga Rp 2,3 Miliar

Regional
Bukan Modus Begal, Pria Terkapar di Jalan dalam Video di TNBBS Ternyata Kecelakaan

Bukan Modus Begal, Pria Terkapar di Jalan dalam Video di TNBBS Ternyata Kecelakaan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com