Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelaku Remas Payudara di Pasangkayu Sulbar Ternyata Residivis Kasus Pencurian

Kompas.com - 10/11/2021, 13:55 WIB
Junaedi,
Dony Aprian

Tim Redaksi

PASANGKAYU, KOMPAS.com – Polisi menangkap pria berinisial TH (40) karena melakukan pelecehan seksual remas payudara terhadap AF siswa sekolah menengah atas (SMA) di Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat (Subar).

Kasat Reskrim Polres Pasangkayu Iptu Ronald Suhartawan mengatakan, pelaku diketahui terlibat kasus kejahatan di delapan lokasi di Pasangkayu.

“Tersangka ini dalam catatan polisi residivis kasus pencurian dan penganiayaan,” jelas Ronald kepada wartawan, Rabu (10/11/2021).

Baca juga: Remas Payudara Wanita, Pria di NTT Nyaris Diamuk Massa

Penangkapan tersangka atas laporan sejumlah korban dugaan pelecehan seksual. Salah satunya AF.

"Dari pengakuan tersangka, TH melakukan aksi pelecehan dan pencabulan tersebut karena pemuasan nafsu birahinya melakukan hubungan seksual," terangnya.

Atas perbuatannya, TH dijerat pasal 76E juncto pasal 82 ayat (1) Undang-undang Nomor 23 tahun 2020 tentang Perlindungan Anak sebagaimana telah dirubah pertama UU Nomor 35 tahun 2014 tentang Perubahan Atas Undang-undang Nomor 23 tahun 2002 tentang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.

"Tersangka dan barang bukti telah diamankan di Mapolres Pasangkayu. Kami masih mendalami keterangan TH untuk mengetahui kemungkinan masih ada aksi kejahatan lain yang dilakukan," ujar Ronald.

Kejadian yang menimpa AF bermula saat ia berangkat menuju ke sekolah. 

Di tengah perjalanan, sepeda motor AF kemudian dipepet pelaku di Desa Kasaloang, Kecamatan Bambaira.

Baca juga: Pelaku Remas Payudara 10 Kali Beraksi, Sasar Pelajar SMA dan Mahasiswi

Dalam posisi terpojok, pelaku menendang motor korban hingga terjatuh. Pelaku lalu meremas payudara AF.

Korban didampingi keluarga kemudian melaporkan peristiwa itu ke polisi.

"Saya kaget tiba-tiba dipepet waktu mau ke sekolah. Saat saya terjatuh pelaku malah memperlakukan saya tak senonoh,” jelas AF.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Regional
Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Regional
Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Kilas Daerah
Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Regional
Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Regional
KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com