Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mustakim, Atlet Asal Klaten Peraih Medali Emas PON Papua, Dapat Bonus Rp 23 Juta

Kompas.com - 21/10/2021, 17:36 WIB
Labib Zamani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

KLATEN, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten memberikan bonus kepada Khoirudin Mustakim atas prestasinya berhasil menyabet medali emas dari cabor Pencak Silat PON XX Papua 2021.

Bupati Klaten Sri Mulyani mengatakan, bonus yang diberikan kepada Mustakim, panggilan akrab Khoirudin Mustakim, senilai Rp 23 juta.

Bonus yang diberikannya tersebut sebagai bentuk apresiasi Mustakim karena mengharumkan kabupaten berjuluk "Klaten Bersinar".

"Bonus ini sebagai apresiasi, rasa penyemangat dan terima kasih agar dijadikan pendorong bagi para atlet untuk terus berprestasi," kata Sri Mulyani dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (21/10/2021).

Baca juga: Atlet Pencak Silat Peraih Medali Emas PON Papua Tunaikan Nazar Jalan Kaki 62 Km

Selain Mustakim, pihaknya juga memberikan bonus berupa uang tunai kepada ada dua atlet lainnya yang berhasil meraih medali dalam PON XX Papua 2021.

Sedikitnya ada enam orang atlet dari Kabupaten Klaten yang mewakili Provinsi Jawa Tengah (Jateng) dalam PON XX Papua 2021.

"Tadi ada tiga atlet yang (mendapat medali) kita berikan bonus. Pelatih sama pendamping dan atlet-atlet lainnya yang belum mendapatkan medali juga saya kasih suport, apresiasi penghargaan," ungkap istri dari Sunarna yang merupakan Bupati Klaten dua periode tahun 2005-2015.

Pihaknya berharap torehan prestasi Mustakim dalam PON XX Papua bisa menjadi dorongan bagi atlet lainnya untuk terus berlatih.

"Karena di tahun 2022 ada Pra-Porprov Jateng kami meminta untuk tetap mempersiapkan diri tetap berlatih. Dijadikan semangat tentunya," ungkap dia.

Baca juga: Kisah Mustakim, Penuhi Nazar Jalan Kaki 62 Km meski Sempat 9 Kali Keram

Sebagaimana diketahui, Khoirudin Mustakim berhasil mendapatkan medali emas cabang olahraga Pencak Silat kelas B putra PON XX Papua 2021.

Mustakim merupakan putra bungsu dari empat bersaudara anak pasangan dari Paini Kismo Suwito dan Samiyem.

Mustakim tinggal di Dusun Jurangkajong RT 023/ RW 003, Desa Karangpakel, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sidak ke Toko Modern, Tim Gabungan di Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa yang Masih Dijual

Sidak ke Toko Modern, Tim Gabungan di Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa yang Masih Dijual

Regional
TNI AL Sita Rokok Ilegal Senilai Rp 2 Miliar di Labuan Bajo

TNI AL Sita Rokok Ilegal Senilai Rp 2 Miliar di Labuan Bajo

Regional
Kasus Nenek di Kupang yang Dituduh Santet Diselesaikan Secara Adat

Kasus Nenek di Kupang yang Dituduh Santet Diselesaikan Secara Adat

Regional
PDI-P Blora Masih Rahasiakan Caleg yang Isi Kursi DPRD

PDI-P Blora Masih Rahasiakan Caleg yang Isi Kursi DPRD

Regional
2 Pembunuh Penjual Madu Baduy di Serang Banten Ditangkap

2 Pembunuh Penjual Madu Baduy di Serang Banten Ditangkap

Regional
131.703 Jiwa Terdampak Banjir Demak, Bupati Pastikan Bantuan Tersalurkan secara Bertahap

131.703 Jiwa Terdampak Banjir Demak, Bupati Pastikan Bantuan Tersalurkan secara Bertahap

Regional
Remaja 17 Tahun Bunuh Anggota Polisi di Losmen Lampung Tengah, Korban Sempat Dicekoki Miras

Remaja 17 Tahun Bunuh Anggota Polisi di Losmen Lampung Tengah, Korban Sempat Dicekoki Miras

Regional
Rute dan Tarif Bus Dieng Indah Executive Jakarta-Wonosobo

Rute dan Tarif Bus Dieng Indah Executive Jakarta-Wonosobo

Regional
Video Joget Erotisnya Saat Gerebek Sahur Viral di Media Sosial, Wanita di Kalsel Minta Maaf

Video Joget Erotisnya Saat Gerebek Sahur Viral di Media Sosial, Wanita di Kalsel Minta Maaf

Regional
Karyawan Bank di Aceh Timur Tipu PNS untuk Tarik Uang Ratusan Juta

Karyawan Bank di Aceh Timur Tipu PNS untuk Tarik Uang Ratusan Juta

Regional
Cair Pekan Depan, THR ASN di Kota Magelang Capai Rp 19 Miliar

Cair Pekan Depan, THR ASN di Kota Magelang Capai Rp 19 Miliar

Regional
Mayat di Tanara Serang Ternyata Penjual Madu asal Bandung Barat

Mayat di Tanara Serang Ternyata Penjual Madu asal Bandung Barat

Regional
Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 

Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 

Regional
Lancang Kuning Carnival Bakal Digelar, Pj Gubernur Riau: Bakal Promosikan Produk dan Karya Anak Muda

Lancang Kuning Carnival Bakal Digelar, Pj Gubernur Riau: Bakal Promosikan Produk dan Karya Anak Muda

Regional
Hati-hati, Penerangan Jalan Umum di Pantura Brebes Masih Minim

Hati-hati, Penerangan Jalan Umum di Pantura Brebes Masih Minim

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com