Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

16 Kecamatan di Lamongan Masuk Zona Hijau Covid-19, Pemkab Terus Genjot Vaksinasi

Kompas.com - 04/10/2021, 15:56 WIB
Hamzah Arfah,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Sebanyak 16 dari 27 kecamatan di Kabupaten Lamongan sudah berstatus zona hijau Covid-19. Sementara 11 kecamatan lain berada di zona kuning.

Sekretaris Daerah Lamongan M Nalikan mengatakan, sebelas kecamatan di Lamongan yang masuk dalam zona kuning adalah Kecamatan Ngimbang, Sambeng, Babat, Sukodadi, Lamongan Kota, Turi, Kalitengah, Karanggeneng, Sekaran, Laren, dan Brondong.

Baca juga: Bupati Yuhronur: Alhamdulillah, Lamongan Telah Capai Target Vaksinasi 70 Persen...

"Sebelas kecamatan di zona kuning dan 16 kecamatan lainnya berada di zona hijau," ujar Nalikan saat dihubungi, Senin (4/10/2021).

Sementara itu, 16 kecamatan di Lamongan yang masuk dalam zona hijau dalam sepekan terakhir, yakni Kecamatan Sukorame, Bluluk, Modo, Kedungpring, Sugio, Mantup, Kembangbahu, Tikung, Sarirejo, Pucuk, Deket, Glagah, Karangbinangun, Maduran, Solokuro, dan Paciran.

Satgas Penanganan Covid-19 Lamongan terus menggenjot vaksinasi. 

Sejauh ini, capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama di Lamongan telah mencapai 70,74 persen.

"Kalau kami di Satgas mempunyai keinginan, minimal warga yang sudah tervaksin di Lamongan itu 80 persen. Untuk itu, kami akan merumuskan lagi langkah apa yang akan dilakukan," ucap Nalikan, yang juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Satgas penanganan Covid-19 Lamongan.

Tidak hanya merumuskan langkah terkait vaksinasi, Pemkab Lamongan juga akan mengevaluasi mobilitas warga. Sehingga, level pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level satu yang diperoleh dari Kemenkes bisa dipertahankan.

"Jadi bagaimana mobilitas kegiatan masyarakat dengan Level 1 yang disandang, jangan sampai terlalu euforia seperti yang dimaksudkan oleh Pak Bupati, itu juga akan kami evaluasi," kata Nalikan.

Satgas penanganan Covid-19 Lamongan juga terus berkoordinasi dengan dinas kesehatan dalam penanganan Covid-19 dan vakinasi. Termasuk, capaian vaksinasi terhadap warga Lamongan yang merantau di beberapa kota di Indonesia.

"Kami sudah dapat laporan dari Dinas Kesehatan, bahwa sekitar delapan persen dari warga Lamongan yang merantau itu sudah mendapatkan vaksinasi di kotanya masing-masing. Baik di Surabaya, Kalimantan dan beberapa kota lain," tutur Nalikan.

Nalikan menambahkan, sembari memikirkan konsep terbaru untuk tetap menggencarkan agenda vaksinasi dosis pertama, Pemkab Lamongan juga mulai merumuskan langkah vaksinasi dosis kedua.

Sehingga, upaya mewujudkan herd immunity sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 bisa terlaksana.

Baca juga: 5 Kecamatan di Lamongan Jadi Prioritas Penanganan Kemiskinan Ekstrem

Hingga 3 Oktober 2021, vaksinasi dosis pertama di Lamongan telah diberikan kepada 749.517 orang. Mengacu dari total sasaran sebanyak 1.063.543 orang, maka didapatkan angka sebesar 70,74 persen.

Adapun untuk lanjut usia (lansia), dari sasaran sebanyak 158.377 orang di Lamongan, telah dilakukan vaksinasi dosis pertama kepada sebanyak 98.276 orang. Sehingga persentase capaian untuk vaksinasi lansia di Lamongan, sudah mencapai 62,05 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Seorang Perempuan Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan

Seorang Perempuan Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan

Regional
Lapak Pigura di Kota Serang Mulai Banjir Pesanan Foto Prabowo-Gibran

Lapak Pigura di Kota Serang Mulai Banjir Pesanan Foto Prabowo-Gibran

Regional
Cerita Petani di Sumbawa Menangis Harga Jagung Anjlok Rp 2.900 Per Kilogram

Cerita Petani di Sumbawa Menangis Harga Jagung Anjlok Rp 2.900 Per Kilogram

Regional
Takut dan Malu, Siswi Magang di Kupang Melahirkan dan Sembunyikan Bayi dalam Koper

Takut dan Malu, Siswi Magang di Kupang Melahirkan dan Sembunyikan Bayi dalam Koper

Regional
Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Regional
Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Regional
Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Regional
Peringati Hari Bumi, Kementerian KP Tanam 1.000 Mangrove di Kawasan Tambak Silvofishery Maros

Peringati Hari Bumi, Kementerian KP Tanam 1.000 Mangrove di Kawasan Tambak Silvofishery Maros

Regional
Dinas Pusdataru: Rawa Pening Bisa Jadi 'Long Storage' Air Hujan, Solusi Banjir Pantura

Dinas Pusdataru: Rawa Pening Bisa Jadi "Long Storage" Air Hujan, Solusi Banjir Pantura

Regional
Sungai Meluap, Banjir Terjang Badau Kapuas Hulu

Sungai Meluap, Banjir Terjang Badau Kapuas Hulu

Regional
Diduga Korupsi Dana Desa Rp  376 Juta, Wali Nagari di Pesisir Selatan Sumbar Jadi Tersangka

Diduga Korupsi Dana Desa Rp 376 Juta, Wali Nagari di Pesisir Selatan Sumbar Jadi Tersangka

Regional
Gunung Semeru 4 Kali Meletus Pagi Ini

Gunung Semeru 4 Kali Meletus Pagi Ini

Regional
Ban Terbalik, Pencari Batu di Lahat Hilang Terseret Arus Sungai Lematang

Ban Terbalik, Pencari Batu di Lahat Hilang Terseret Arus Sungai Lematang

Regional
Cemburu Istri Hubungi Mantan Suami, Pria di Kabupaten Semarang Cabuli Anak Tiri

Cemburu Istri Hubungi Mantan Suami, Pria di Kabupaten Semarang Cabuli Anak Tiri

Regional
Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com