Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BIN Gelar Vaksinasi Covid-19 di Banyumas, Sasar Pelajar hingga Santri

Kompas.com - 16/09/2021, 10:27 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Dony Aprian

Tim Redaksi

PURWOKERTO, KOMPAS.com - Badan Intelijen Negara (BIN) menggelar vaksinasi massal untuk 9.000 sasaran di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah (Jateng), Kamis (16/9/2021).

Kepala BIN Daerah Jateng Brigjen TNI Sondi Siswanto mengatakan, sasaran vaksinasi meliputi pelajar, santri, dan masyarakat umum.

"Sebanyak 3.000 dosis untuk pelajar, 3.000 dosis untuk santri dan untuk masyarakat dengan sistem door to door sebanyak 3.000 dosis," kata Sondi saat memantau vaksinasi di SMA Negeri 2 Purwokerto, Kamis.

Baca juga: Bukan karena Vaksin, Ini Penyebab Seorang Siswa SMA di Batam Meninggal

Vaksinasi di SMA Negeri 2 Purwokerto diperuntukkan bagi 3.000 pelajar SMA sederajat di wilayah Purwokerto.

Demikian juga vaksinasi untuk santri di Ponpes Darussalam diikuti santri dari di wilayah Kabupaten Banyumas.

Sementara itu, vaksinasi door to door dilaksanakan di Kelurahan Purwokerto Wetan, Kecamatan Purwokerto Timur dan Kelurahan Berkoh, Kec Purwokerto Selatan masing-masing sebanyak 1.500 peserta.

"Sistem door to door bertujuan memudahkan masyarakat mengakses program vaksinasi pemerintah. Dengan harapan seluruhnya dapat tervaksin, sehingga terhindar dari penyebaran Covid-19," ujar Sondi.

Baca juga: Kabar Baik, Solihin yang Lumpuh Setelah Vaksinasi Kini Bisa Berjalan

Lebih lanjut, Sondi mengatakan, vaksinasi ini merupakan bentuk keseriusan BIN untuk mempercepat tercapainya herd immunity.

Selain itu dengan semakin banyaknya warga yang divaksin maka perekonomian dapat kembali pulih.

"Harapannya adanya vaksinasi ini, proses pembelajar tatap muka dapat segera dilaksanakan," kata Sondi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Keruk Pasir Laut di Pelabuhan Nelayan Bangka, Negara Bisa Raup Rp 20 M

Keruk Pasir Laut di Pelabuhan Nelayan Bangka, Negara Bisa Raup Rp 20 M

Regional
Ratusan Kerbau di Sumsel Mati Terpapar Penyakit Ngorok, 10.000 Dosis Vaksin Disiapkan

Ratusan Kerbau di Sumsel Mati Terpapar Penyakit Ngorok, 10.000 Dosis Vaksin Disiapkan

Regional
Calon Pengantin di Aceh Disebut Tunda Pernikahan karena Lonjakan Harga Emas

Calon Pengantin di Aceh Disebut Tunda Pernikahan karena Lonjakan Harga Emas

Regional
Ribuan Lampion Akan Diterbangkan Saat Waisak di Borobudur, Ini Harga Tiketnya

Ribuan Lampion Akan Diterbangkan Saat Waisak di Borobudur, Ini Harga Tiketnya

Regional
Tanggapan Rektor Untan Pontianak soal Dugaan Dosennya yang Jadi Joki Mahasiswa S2

Tanggapan Rektor Untan Pontianak soal Dugaan Dosennya yang Jadi Joki Mahasiswa S2

Regional
Kerugian Banjir Kota Semarang dan Kabupaten Demak Tembus Rp 1,6 Triliun

Kerugian Banjir Kota Semarang dan Kabupaten Demak Tembus Rp 1,6 Triliun

Regional
Penipuan Berkedok Rumah Bantuan di Aceh, Uang Korban Dipakai untuk Lebaran

Penipuan Berkedok Rumah Bantuan di Aceh, Uang Korban Dipakai untuk Lebaran

Regional
Pria Bersebo Pembacok Warga Aceh Timur Ditangkap

Pria Bersebo Pembacok Warga Aceh Timur Ditangkap

Regional
Puluhan Hektar Lahan Padi di Kabupaten Landak Terendam Banjir

Puluhan Hektar Lahan Padi di Kabupaten Landak Terendam Banjir

Regional
Kasus Penemuan Mayat Wanita di Polokarto Sukoharjo Dipastikan Korban Pembunuhan, 15 Orang Diperiksa, Jasad Diduga Sudah 5 Hari

Kasus Penemuan Mayat Wanita di Polokarto Sukoharjo Dipastikan Korban Pembunuhan, 15 Orang Diperiksa, Jasad Diduga Sudah 5 Hari

Regional
Libur Lebaran, Volume Sampah di Tangerang Capai 3.000 Ton Per Hari

Libur Lebaran, Volume Sampah di Tangerang Capai 3.000 Ton Per Hari

Regional
Selepas Lebaran, Kapolsek dan Kasat Lantas di Lampung Diganti

Selepas Lebaran, Kapolsek dan Kasat Lantas di Lampung Diganti

Regional
Usai Lebaran, Perbaikan Tanggul Jebol Sungai Wulan Demak Dikebut

Usai Lebaran, Perbaikan Tanggul Jebol Sungai Wulan Demak Dikebut

Regional
Viral, Video Truk Meluncur Tanpa Sopir di Tol Kalikangkung, Ini Penyebabnya

Viral, Video Truk Meluncur Tanpa Sopir di Tol Kalikangkung, Ini Penyebabnya

Regional
Letusan Gunung Ruang Sudah Mereda, Statusnya Masih Awas

Letusan Gunung Ruang Sudah Mereda, Statusnya Masih Awas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com