Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Murid Berdoa supaya Gurunya Lulus...

Kompas.com - 13/09/2021, 13:37 WIB
Masriadi ,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

ACEH UTARA, KOMPAS.com – Puluhan murid gabungan SD Negeri 1 dan SD Negeri 2 Dewantara, Kabupaten Aceh Utara, mengikuti doa bersama di halaman SDN 1 Dewantara, Aceh Utara, Senin (13/9/2021).

Mereka duduk di halaman sekolah dengan beralaskan tikar seadanya.

Para murid mengenakan masker dan serius mengikuti doa bersama.

Baca juga: Kurang Edukasi, Banyak Orangtua di Aceh Tak Izinkan Anaknya Divaksin

Mereka berzikir dan berdoa untuk kelulusan guru mereka yang sedang mengikuti seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang sedang digelar secara serentak di Indonesia.

Adapun, guru peserta seleksi PPPK adalah guru honorer yang usianya di atas 36 tahun, sehingga tidak bisa mengikuti seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) lagi.

Doa itu terlihat khusuk.

Para murid berharap gurunya bisa lulus dan mendapat penghidupan yang layak, sehingga bisa fokus mengajar mereka di kelas.

“Kami doakan agar guru kami lulus,” kata Yumna, murid SDN 1 Dewantara.

Baca juga: Tes PPPK Guru 2021: Peserta yang Terlambat Akan Diikutkan Seleksi Kompetensi 2

Kedua sekolah itu letaknya bersebelahan, sehingga acara doa bersama digelar bersamaan.

Ini merupakan kali pertama doa bersama untuk kelulusan guru dilakukan oleh para murid.

Biasanya, guru-guru yang mendoakan agar para murid berhasil lulus ujian.

“Kalau sudah lulus PPPK, gaji guru itu sudah ditentukan oleh peraturan Kemendikbud RI. Sudah sangat layak. Kalau honorer kan hanya ratusan ribu rupiah saja,” kata Kepala SDN 2 Dewantara, Aceh Utara, Nanda Indah Sari.

Baca juga: Catat, Ada Aturan Tambahan Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2021

Dia menyebutkan, di sekolahnya ada lima guru yang mengikuti seleksi PPPK.

Salah seorang guru, Reza Fitriani, terharu atas doa bersama yang dilakukan para muridnya.

Sudah delapan tahun terakhir dia mengabdi sebagai guru honorer di kabupaten itu.

“Semoga Allah SWT mengabulkan doa kami, doa saya, keluarga dan para murid,” kata Reza.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Regional
Jembatan Menuju Pos Pantau TNI AL di Pulau Sebatik Ambruk, DPRD Desak Segera Bangun Ulang

Jembatan Menuju Pos Pantau TNI AL di Pulau Sebatik Ambruk, DPRD Desak Segera Bangun Ulang

Regional
11 Tokoh Daftar Pilkada 2024 di Partai Golkar Gunungkidul, Ada Bupati Sunaryanta

11 Tokoh Daftar Pilkada 2024 di Partai Golkar Gunungkidul, Ada Bupati Sunaryanta

Regional
Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Regional
Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Regional
Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Regional
Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Regional
Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Regional
TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

Regional
[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com