Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kolaborasi Kompas Gramedia, Kalbe Farma, dan BBPOM Vaksinasi Warga Pekanbaru

Kompas.com - 13/09/2021, 13:28 WIB
Idon Tanjung,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Kompas Gramedia (KG) dan PT Kalbe Farma Tbk berkolaborasi menyelenggarakan vaksinasi kepada warga Kota Pekanbaru, Riau.

Vaksinasi yang digelar, Selasa (7/9/2021), turut bekerjasama dengan Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Pekanbaru.

Sentra vaksinasi Covid-19 diadakan di halaman BBPOM Pekanbaru, dengan target peserta 1.000 orang menyasar ibu hamil, apoteker, petugas farmasi, dan masyarakat umum.

Baca juga: Presiden Jokowi Tinjau Vaksinasi Massal Pelajar di SMAN 1 Kartasura

Baca juga: Wamenkes Minta Pemda Cari Cara Percepat Vaksinasi bagi Lansia

"Kami Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau mengucapkan terima kasih kepada Kompas Gramedia, Kalbe, dan BPOM Pekanbaru yang sudah menggelar kegiatan vaksinasi massal untuk masyarakat Riau ini," ucap Gubernur Riau Syamsuar.

Dia menyatakan, vaksinasi ini sangat membantu pemerintah daerah dalam guna mempercepat pelaksanaan vaksinasi masyarakat.

Apa yang dilakukan Kompas Gramedia, Kalbe, dan BPOM Pekanbaru ini, kata Syamsuar, merupakan wujud nyata semua pihak dalam mendukung pemerintah untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi di Riau.

Senada dengan Syamsuar, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru Arnaldo Eka Putra menyebut, pihaknya mendukung penuh kegiatan itu.

"Semoga ke depan banyak pihak yang memfasilitasi pelaksanaan vaksinasi massal," ucap Arnaldo.

Mewakili Kompas Gramedia, Ketua Forum Komukasi Daerah (FKD) KG Riau-Sumbar, Del Fadilah mengatakan, dengan semangat kemanusiaan, Kompas Gramedia berkolaborasi dengan Kalbe dan Balai Besar POM Pekanbaru untuk membantu pemerintah mencapai target vaksinasi dalam upaya penanggulangan pandemi Covid-19.

"Melalui penyelenggaraan sentra vaksinasi ini, kami berharap dapat mengajak masyarakat Pekanbaru untuk semakin peduli terhadap kesehatan dan bersama-sama keluar dari pandemi ini," ucap Del yang juga sebagai Kepala Biro Kompas TV Riau.

Sementara Corporate Sustainability Manager PT Kalbe Farma Tbk Abi Nisaka menjelaskan, kegiatan ini merupakan wujud komitmen Kalbe dan Kompas Gramedia untuk menyehatkan bangsa.

Selain itu, vaksinasi merupakan bagian dari kontribusi Kalbe terhadap terciptanya herd immunity di masyarakat.

"Selain mengadakan vaksinasi, Kalbe juga terus berinovasi untuk menyediakan obat, suplemen, layanan telemedicine, dan laboratoriun terkait pemeriksaan terapi Covid-19 yang dibutuhkan masyarakat," ucap Abi.

Bersamaan dengan penyelenggaraan sentra vaksinasi Covid-19 di Pekanbaru, Kalbe dan Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas (DKK) menyerahkan bantuan kepada masyarakat kurang mampu.

Kalbe menyiapkan bantuan berupa produk nutrisi seperti Prenagen untuk ibu hamil, Entrasol, serta vitamin lainnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

Regional
4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

Regional
Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com