Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas Gramedia dan Kalbe Farma Dukung Vaksinasi hingga Minat Baca di Bantul

Kompas.com - 10/09/2021, 20:59 WIB
Markus Yuwono,
Khairina

Tim Redaksi

YOGYAKARTA,KOMPAS.com-Kompas Gramedia (KG) dan Kalbe Farma Tbk (Kalbe) bersama Pemerintah Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, menyelenggarakan Sentra Vaksinasi Covid-19 di Pendopo Rumah Dinas Bupati Bantul.

Hal ini merupakan rangkaian program “Bangkit untuk Merdeka dari Covid-19” yang pertama kali diluncurkan pada 17 Agustus 2021. 

Program yang digelar di Pendopo rumah Dinas Bupati Bantul ini menyasar 1000 orang selama 2 hari yakni Jumat (10/9/2021) dan Sabtu (11/9/2021).

Suntikan vaksin jenis Sinovac ini sasarannya ibu hamil, pelajar dan juga masyarakat umum.

Baca juga: Mural di Yogyakarta Dihapus Sebelum Jokowi Datang, Wali Kota Mengaku Tak Pernah Instruksikan

Manajer Eksekutif Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas (YDKK) Anung Wendyartaka menyampaikan, kegiatan di Bantul ini merupakan gelaran ke 3 setelah sebelumnya di Gresik dan Pekanbaru pada 7 September 2021 lalu. Saat itu, menyasar ibu hamil dan pelajar.

Dijelaskan, selain vaksinasi, YDKK juga menghimpun dana dari pembaca Kompas untuk diwujudkan berupa bantuan sembako kepada masyarakat. Ada 300 paket sembako yang akan diberikan kepada masyarakat di Bantul.

"Kita tahu pandemi ini sangat berdampak ke seluruh lapisan masyarakat terutama masyarakat dari golongan tidak mampu, kaum marginal, pekerja informal, disabilitas," ucap Anung di Rumah Dinas Bupati Bantul Jumat (10/9/2021).

Secara keseluruhan, dari dana yang dihimpun dari pembaca Kompas selama PPKM 3 bulan lalu, sudah diberikan sekitar 13 ribu sembako masyarakat dari Medan sampai Jayapura.

Selain sembako, dalam paket tersebut juga terdapat masker dan multivitamin.

"Multivitamin ini untuk menjaga kesehatan masyarakat, terutama golongan masyarakat yang tidak mampu. Mereka tidak mungkin berpikir sampai membeli vitamin, maka selain paket sembako kita berikan multivitamin," kata Anung.

Anung berharap kegiatan kolaborasi KG dan Kalbe Farma seperti saat ini memberikan inspirasi dan dikuti oleh pihak lain, untuk membantu pmerintah.

"Paling tidak membantu masyarakat bangkit kembali, makanya tema yang di vaksinasi sekarang ini bangkit untuk merdeka dari Covid-19," kata dia.

Baca juga: Jokowi Datang, Mural di Dinding Kota Yogyakarta Dihapus

Wakil Bupati Bantul Joko. B. Purnomo yang dalam kesempatan itu hadir mewakili Bupati Bantul menyatakan apresiasi atas kegiatan vaksinasi.

"Ini bukan hanya bentuk kepedulian dari Kalbe Farma dan Kompas Gramedia ini perhatian yang penuh karena tidak semua kabupaten mendapatkan bantuan," kata Joko.

Dijelaskan, masyarakat Bantul antusias mengikuti vaksinasi ini. Harapannya, dengan vaksinasi yang masif ini, Bantul akan segera pulih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pilkada Kabupaten Semarang, Belum Ada Partai yang Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati

Pilkada Kabupaten Semarang, Belum Ada Partai yang Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati

Regional
Protes, Pria Berjas dan Berdasi di Palembang Mandi di Kubangan Jalan Rusak

Protes, Pria Berjas dan Berdasi di Palembang Mandi di Kubangan Jalan Rusak

Regional
Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Regional
Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Regional
Terjadi Lagi, Rombongan Pengantar Jenazah Cekcok dengan Warga di Makassar

Terjadi Lagi, Rombongan Pengantar Jenazah Cekcok dengan Warga di Makassar

Regional
Berhenti di Lampu Merah Pantura, Petani di Brebes Tewas Jadi Korban Tabrak Lari

Berhenti di Lampu Merah Pantura, Petani di Brebes Tewas Jadi Korban Tabrak Lari

Regional
Wisuda di Unpatti Diwarna Demo Bisu Mahasiswa Buntut Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dosen FKIP

Wisuda di Unpatti Diwarna Demo Bisu Mahasiswa Buntut Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dosen FKIP

Regional
Pemkab Kediri Bangun Pasar Ngadiluwih Awal 2025, Berkonsep Modern dan Wisata Budaya

Pemkab Kediri Bangun Pasar Ngadiluwih Awal 2025, Berkonsep Modern dan Wisata Budaya

Regional
Ambil Formulir di 5 Partai Politik, Sekda Kota Ambon: Saya Serius Maju Pilkada

Ambil Formulir di 5 Partai Politik, Sekda Kota Ambon: Saya Serius Maju Pilkada

Regional
Banjir Kembali Terjang Pesisir Selatan Sumbar, Puluhan Rumah Terendam

Banjir Kembali Terjang Pesisir Selatan Sumbar, Puluhan Rumah Terendam

Regional
Sering Diteror Saat Mencuci di Sungai, Warga Tangkap Buaya Muara Sepanjang 1,5 Meter

Sering Diteror Saat Mencuci di Sungai, Warga Tangkap Buaya Muara Sepanjang 1,5 Meter

Regional
Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Regional
Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Regional
Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Regional
Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com