Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Penjual Pentol dan Istrinya yang Hamil 5 Bulan Meninggal karena Covid-19, Sang Anak Isolasi Sendiri di Rumah

Kompas.com - 22/07/2021, 15:35 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Kino Raharjo (31), warga Sragen, Jawa Tengah yang berjualan di pentol keliling di Kabupaten Kutai Barat meninggal pada Selasa (20/7/2021).

Sehari setelahnya, sang istri, Lina Safitri (31) yang sedang hamil 5 bulan meninggal tepatnya pada Rabu (21/7/2021).

Mereka berdua meninggal saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Harapan Insan Sendawar, Kutai Barat karena Covid-19.

Anak tunggal mereka, Vino (10) yang duduk di bangku kelas 3 SD terpaksa menjalani isolasi mandiri di rumahnya. Ia juga dinyatakan positif Covid-19 dan masuk kategori orang tanpa gejala.

Baca juga: Kisah Bocah Kelas 3 SD Jadi Yatim Piatu karena Covid-19, Ayah dan Ibu Meninggal Selang Sehari

Selama menjalani karantina, Vino ditemani paman dan rekan ayahnya yang tidur di depan pintu beratap tenda.

Kakak Kino, Margono bercerita adiknya mengeluh sakit sejak 3 minggu yang lalu. Keluarga mengira Kino sakit tipes.

Dalam keadaan tidak sehat, Kino tetap berjualan keliling dan kehujanan. Saat pulang, kondisi kesehatan Kino menurun.

Menurut Margono, adiknya sempat vaksin pertama pada 29 Juni 2021. Saat sakit, Kino kesulitan makan.

Baca juga: Ayah dan Ibu Meninggal karena Covid-19, Bocah 10 Tahun Isolasi Mandiri Seorang Diri di Rumah

"Makan muntah, makan muntah. Sudah diperiksa medis dan diberi obat tapi enggak kunjung sembuh," tutur Margono saat dihubungi Kompas.com, Kamis (22/7/2021).

Karena tak kunjung sembuh, Kino dilarikan ke rumah sakit pada 11 Juli 2021. Ia pun menjalani tes swab dan Kino dinyatakan Covid-19.

Namun Kino tak dirawat. Ia pulang dan diminta isolasi mandiri di rumah.

"Tapi setelah di rumah sakit diperiksa hasil swab positif (Covid-19) tepat 11 Juli. Oleh petugas medis, diberi obat, vitamin, suruh isolasi di rumah," terang Margono.

Baca juga: Seorang Perawat RSUD Bantul Meninggal karena Covid-19, Jenazah Dishalatkan Bupati

Setelah Kino dinyatakan positif Covid-19, sang istri, Lina yang hamil 5 bulan menjalani tes swab PCR di Puskesmas.

Lina kemudian diminta untuk isolasi di RS Harapan Insan Sendawar untuk menjaga kesehatan karena ia dalam kondisi hamil.

Tapi saat menjalani perawatan, kondisi Lina yang memiliki riwayat asma terus memburuk.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Regional
Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Regional
Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Regional
Masyarakat Diminta Waspada, 5 Orang Meninggal akibat DBD di Banyumas

Masyarakat Diminta Waspada, 5 Orang Meninggal akibat DBD di Banyumas

Regional
Tangerang-Yantai Sepakat Jadi Sister City, Pj Walkot Nurdin Teken LoI Persahabatan

Tangerang-Yantai Sepakat Jadi Sister City, Pj Walkot Nurdin Teken LoI Persahabatan

Regional
Lebih Parah dari Jakarta, Pantura Jateng Alami Penurunan Muka Tanah hingga 20 Cm per Tahun

Lebih Parah dari Jakarta, Pantura Jateng Alami Penurunan Muka Tanah hingga 20 Cm per Tahun

Regional
Kasus DBD di Demak Tinggi, Bupati Ingatkan Masyarakat Fogging Bukanlah Solusi Efektif

Kasus DBD di Demak Tinggi, Bupati Ingatkan Masyarakat Fogging Bukanlah Solusi Efektif

Regional
Stok Vaksin Hewan Penular Rabies di Sikka Semakin Tipis

Stok Vaksin Hewan Penular Rabies di Sikka Semakin Tipis

Regional
BBWS Pemali Juana Ungkap Solusi Banjir Pantura Jateng: Harus Keluarkan Sedimen dan Perkuat Tanggul

BBWS Pemali Juana Ungkap Solusi Banjir Pantura Jateng: Harus Keluarkan Sedimen dan Perkuat Tanggul

Regional
Siswi SMA di Kupang Melahirkan, Bayi Disembunyikan dalam Koper

Siswi SMA di Kupang Melahirkan, Bayi Disembunyikan dalam Koper

Regional
9 Nelayan di Lombok Timur Ditangkap Terkait Dugaan Pengeboman Ikan

9 Nelayan di Lombok Timur Ditangkap Terkait Dugaan Pengeboman Ikan

Regional
Pengedar Narkoba Ditangkap di Semarang, Barang Bukti Sabu 1 Kg, Diduga Jaringan Fredy Pratama

Pengedar Narkoba Ditangkap di Semarang, Barang Bukti Sabu 1 Kg, Diduga Jaringan Fredy Pratama

Regional
Momen Mantan Gubernur NTB Ditanya soal Perselingkuhan dengan Istri Terdakwa saat Jadi Saksi Persidangan

Momen Mantan Gubernur NTB Ditanya soal Perselingkuhan dengan Istri Terdakwa saat Jadi Saksi Persidangan

Regional
Apple Mau Tanam Modal di Indonesia, Pemkot Tangerang Buka Peluang Investasi bagi Perusahaan Multinasional

Apple Mau Tanam Modal di Indonesia, Pemkot Tangerang Buka Peluang Investasi bagi Perusahaan Multinasional

Regional
Joget di Atas Motor, Empat Remaja di Mamuju Ditangkap Polisi

Joget di Atas Motor, Empat Remaja di Mamuju Ditangkap Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com