Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Permintaan Oksigen di RSUD Kanujoso Balikpapan Naik Tiga Kali Lipat

Kompas.com - 05/07/2021, 07:36 WIB
Zakarias Demon Daton,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SAMARINDA, KOMPAS.com - Permintaan oksigen untuk pasien Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kanujoso Djatiwibowo, Balikpapan, Kalimantan Timur, meningkat tiga kali lipat.

"Permintaan (oksigen) kami sudah naik tiga kali lipat. Dalam sehari kami biasanya ambil satu tangki besar full. Begitu tersisa 25 persen, langsung diisi lagi," ungkap Direktur RSUD Kanujoso, Edy Iskandar saat dihubungi Kompas.com, Minggu (4/7/2021).

Baca juga: Ruang Isolasi Penuh, Pasien Covid-19 RSUD Kanujoso Balikpapan Dirawat di Teras IGD

Kenaikan penggunaan oksigen, seiring meningkatnya pasien positif Covid-19 yang dirawat di RSUD Kanujoso.

Tiga hari berturut-turut dalam sepekan terakhir, kata Edy, Rumah Sakit Kanujoso menerima sedikitnya 20 hingga 30 pasien Covid-19.

Hal ini selain membuat ketersedian ruangan isolasi dan tempat tidur menepis, penggunaan oksigen dan obat-obatan lainnya meningkat.

"Yang kami khawatir suplai oksigen. Muda-mudahan kita enggak kekurangan suplai. Kita dapat suplai dari pihak ketiga," terang Edy.

Edy mengutarakan alasan kekhawatiran itu, jika semua daerah mengalami peningkatan pasien Covid-19, otomatis permintaan oksigen juga meningkat di semua daerah.

"Kalau hanya Balikpapan aja tak masalah, suplai oksigen bisa kosentrasi ke sini. Kalau semua daerah naik yang repot. Mudahan (pihak ketiga) bisa kejar suplai," harap dia.

Baca juga: Jumlah Pasien Covid-19 Balikpapan Melonjak, Asrama Haji Kembali Jadi Tempat Isolasi

Dia menambahkan, saat ini beberapa ruang isolasi Covid-19 di RSUD Kanujoso dengan ketersedian 250 tempat tidur hampir terisi penuh.

Begitu juga dengan 30 tempat tidur yang tersedia di ruang ICU dewasa dan anak.

Oleh karena itu, Edy berharap, tak ada lagi pasien Covid-19 yang dirujuk ke RSUD Kanujoso.

"Kita sudah maksimal buka ruang. Kami harap enggak lagi. Kalau sudah penuh, terpaksa kami tolak. Kami alihkan ke rumah lain," tegas dia.

Sebagai informasi, mengutip laporan penambahan kasus Covid-19 harian yang direkap tim Satgas Covid-19 Kaltim, Balikpapan tercatat selalu tertinggi angka penambahan kasus dari sembilan kabupaten kota lain di Kaltim, sejak beberapa pekan terakhir.

Rata-rata kenaikan kasus Covid-19 di Balikpapan per hari dalam sepekan terakhir berkisar antara 150-200 kasus.

Saat ini, total pasien positif Covid-19 di Balikpapan yang sedang menjalani perawatan medis sebanyak 2.160 orang dari 5.668 total pasien dalam perawatan medis Se-Kaltim.

Balikpapan terbanyak, disusul Kota Bontang 865 pasien, dan Samarinda 661 pasien.

Tiga kota ini tercatat memiliki kasus Covid-19 tertinggi dari tujuh kabupaten dan kota lain di Kaltim.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Perayaan Paskah, Sejumlah Gereja di Tegal Disterilisasi

Jelang Perayaan Paskah, Sejumlah Gereja di Tegal Disterilisasi

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Aceh, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Aceh, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kepulauan Riau, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kepulauan Riau, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Riau, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Riau, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Barat, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Pekanbaru Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Pekanbaru Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Saat Aktivis Lingkungan Karimunjawa Daniel Frits 'Dikriminalisasi' dengan UU ITE

Saat Aktivis Lingkungan Karimunjawa Daniel Frits "Dikriminalisasi" dengan UU ITE

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Banda Aceh Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Banda Aceh Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tanjung Pinang Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tanjung Pinang Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Batam Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Batam Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Padang Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Padang Hari Ini, 29 Maret 2024

Regional
Rute dan Tarif Bus Gunung Harta Solutions Executive Jakarta-Blitar

Rute dan Tarif Bus Gunung Harta Solutions Executive Jakarta-Blitar

Regional
Indeks SPM Bidang Pendidikan HST Tertinggi Se- Kalsel, Bupati Aulia: Gambaran Pendidikan

Indeks SPM Bidang Pendidikan HST Tertinggi Se- Kalsel, Bupati Aulia: Gambaran Pendidikan

Regional
Sidak ke Toko Modern, Tim Gabungan di Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa yang Masih Dijual

Sidak ke Toko Modern, Tim Gabungan di Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa yang Masih Dijual

Regional
TNI AL Sita Rokok Ilegal Senilai Rp 2 Miliar di Labuan Bajo

TNI AL Sita Rokok Ilegal Senilai Rp 2 Miliar di Labuan Bajo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com