Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Pertama Masuk Kerja Usai Libur Lebaran, 3 ASN Pemkot Salatiga Positif Covid-19

Kompas.com - 17/05/2021, 18:46 WIB
Dian Ade Permana,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SALATIGA, KOMPAS.com - Wali Kota Salatiga Yuliyanto melakukan pendataan langsung terhadap aparatur sipil negara (ASN) di hari pertama masuk kerja usai libur Lebaran.

Dikatakan Yuliyanto, pendataan langsung tersebut bertujuan mengetahui kepatuhan terhadap tanggung jawab kinerja ASN.

"Secara umum sudah baik, dan tidak ditemukan pelanggaran terkait hari pertama kerja. Jadi semua ASN bisa langsung memberikan pelayanan kepada masyarakat," ungkapnya, Senin (17/5/2021).

Baca juga: Bupati Blora Sidak Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Sejumlah Kantor Dinas Terlihat Sepi

Yuliyanto mengungkapkan, pada hari pertama masuk kerja diketahui ada tiga ASN terkonfirmasi positif Covid-19 dan harus menjalani isolasi mandiri.

"Untuk yang ada potensi terpapar Covid-19, langsung diambil tindakan dan penanganan medis," ungkapnya.

Untuk pelayanan dan kantor kecamatan dan kelurahan, kata Yuliyanto, di Kelurahan Sidorejo Kidul kantor buka tetapi yang jaga tenaga harian lepas (THL).

"Beberapa kelurahan dan kecamatan lain ada yang pagi hari itu silaturahmi ke tokoh agama dan tokoh masyarakat, tapi kantor tidak kosong," ungkap Yuliyanto.

Sementara untuk ASN yang mengajukan izin karena sakit ada satu orang.

"Mengenai seragam, tidak ada ASN yang melanggar. Semua yang masuk patuh," jelasnya.

Baca juga: Walkot Bobby Sidak Hari Pertama Kerja Usai Lebaran, Temukan Ada ASN Bolos

Sekretaris Daerah Kota Salatiga Wuri Pujiastuti mengungkapkan, seluruh organisasi perangkat daerah wajib melakukan apel hari pertama pasca libur Lebaran.

"Kita ada arahan untuk langsung tancap gas memberi pelayanan dengan tetap memerhatikan protokol kesehatan," ungkapnya.

Camat Argomulyo Agus Wibowo juga memantau ke kelurahan-kelurahan untuk melihat kesiapan dan kedisiplinan ASN.

"Hari pertama dari hasil pantauan, di kelurahan dam kecamatan langsung bekerja. Kedisiplinan ASN menjadi kunci untuk memberikan layanan yang terbaik," kata Agus

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com