Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

100 Pemudik Motor Terobos Pos Penyekatan dan Lawan Arus di Karawang, Polisi: Personel Tak Sebanding

Kompas.com - 08/05/2021, 15:28 WIB
Farida Farhan,
Khairina

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com-Kapolres Karawang AKBP Rama Samtama Putra menjelaskan perihal ratusan pemudik motor yang menerobos Pos Penyekatan Bundaran Kepuh, Jalan Lingkar Luar Karawang, Sabtu (8/6/2021) dini hari.

Rama menyebut peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (8/6/2021) sekitar pukul 00.05 WIB - 00.15 WIB. Saat itu sekitar 500 pemudik motor datang dari arah Jakarta.

Lantaran jumlah personel yang tidak sebanding dengan jumlah pemudik, kata Rama, pemudik menerobos secara paksa barikade rekayasa dengan cara melawan arus saat diperintahkan oleh petugas untuk putar balik.

"Dari 500 orang, sekitar 100 pemudik yang menerobos," ujar Rama kepada Kompas.com melalui pesan singkat.

Baca juga: Video Pemudik Motor Terobos Pos Penyekatan di Karawang Viral, Ini Penjelasan Polisi

Kondisi tersebut berhasil dikendalikan petugas gabungan pada pukul 00.15 WIB. Karena dilakukan penebalan personel BKO dari Sat Brimob dan Dalmas Dit Sabhara.

"Pukul 00.15 wib situasi sudah terkendali dan pemudik seluruhnya berputar kembali ke arah Jakarta," kata Rama

Seperti diketahui, Pos Penyekatan Bundaran Kepuh di Jalan Lingkar Luar Karawang merupakan pos kedua dari perbatasan Bekasi-Karawang, setelah pos Tanjungpura.

Diberitakan sebelumnya, video ratusan pemudik roda dua menerobos pos penyekatan viral di media sosial. Salah satunya dalam akun Instagram @halokrw.

https://www.instagram.com/p/COl_MqpDL1M/?igshid=1633cpws9fp09

Dilihat pada unggahan grup Facebook Info Loker Cikarang, Sabtu (8/5) dini hari, tampak gerombolan sepeda motor hingga mobil yang diduga pemudik hendak mudik.

"Jeboolll ngab polisine kuwalahan," tulis akun Rafely Yanuar yang mengunggah di grup tersebut.

Baca juga: Mudik Aglomerasi Dilarang, Pegawai Pemkot dari Luar Kota Tak Boleh Tinggalkan Semarang

Video durasi 21 detik itu diduga terjadi di Karawang, Jawa Barat. Dalam video tersebut terlihat petugas mencoba menghalau sejumlah pemudik motor.

Petugas terus berusaha dengan mengangkat barier dari berbagai arah, untuk menutup para pemudik yang terus mencoba merangsek.

Selain video pemudik motor yang menerobos Pos Penyekatan Bundaran Kepuh, beredar pula video para pemudik motor melawan arus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

JATENG/4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

JATENG/4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

Regional
Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com