Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Naik Vespa Tua, Wagub Jateng Gus Yasin Blusukan Salurkan Bantuan ke Daerah Terpencil

Kompas.com - 29/04/2021, 12:44 WIB
Riska Farasonalia,
Khairina

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - "Di bulan Ramadhan ini kita diajarkan untuk selalu bertakwa kepada Allah SWT melalui pribadi-pribadi agar saling tolong menolong,"

Begitu bunyi kutipan yang disampaikan Taj Yasin Maimoen sebagai spirit para santri di Jawa Tengah untuk senantiasa bergotong royong membantu sesama.

Melalui gerakan sosial Safari Ramadhan Gus Yasin 2021, para santri yang tergabung dalam Santri Gayeng Nusantara mengajak masyarakat untuk berbagi kebahagiaan bersama kaum dhuafa.

Baca juga: Style Muda Taj Yasin Dinilai Bisa Ubah PPP, tetapi Suharso Lebih Unggul
Terlebih di tengah situasi pandemi ini, lewat gerakan bertajuk "Santri Gayeng Nebar Seneng" masyarakat diajak saling membantu warga kurang mampu agar bangkit dari keterpurukan ekonomi.

Sepekan lalu, Gus Yasin sapaan akrab Wakil Gubernur Jawa Tengah sempat blusukan naik vespa tuanya ke desa-desa terpencil di Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang.

Bersama Santri Gayeng Nusantara yang juga naik sepeda motor, Gus Yasin menyalurkan bantuan sembako dan sejumlah uang untuk anak-anak yatim piatu di Desa Baturno.

Kemudian, Gus Yasin dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju ke Desa Banoan untuk menyerahkan bantuan kursi roda kepada Mbak Asmi (21) seorang penyandang disabilitas sejak lahir.

Setelah itu, safari dilanjutkan menuju Desa Sampung untuk pembukaan warung Santri Gayeng "Mami" yang telah diberikan bantuan bedah warung.

Rencananya, tour Safari Ramadhan bakal dilanjutkan ke Kabupaten Jepara dan Kabupaten Banjarnegara bersama komunitas motor di Jawa Tengah.

"Kita ajak komunitas vespa, ada komunitas motor CB dan motor lainnya. Ternyata teman-teman banyak yang ingin memberikan sumbangsih di bulan ramadhan ini," kata Gus Yasin usai penyerahan simbolis bantuan paket sembako di Kampus IVET Semarang, Rabu (28/4/2021).

Baca juga: Mengenal Taj Yasin, Putra KH Maimoen Zubair yang Jadi Kandidat Ketum PPP

Gus Yasin yang dijuluki Panglima Santri Gayeng ini berharap Safari Ramadhan ini bisa berjalan rutin setiap tahunnya.

Tidak hanya pemberian bantuan sembako saja, namun ada bedah warung, temu tokoh masyarakat, kongkow pengajian dan tarawih keliling.

"Artinya kita benar-benar ingin mengentaskan kemiskinan dan juga ingin menguatkan ketakwaan kita kepada Allah SWT. Dan saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat khususnya Santri Gayeng yang telah memberikan kontribusinya untuk mengentaskan kemiskinan di Jawa Tengah," ungkapnya.

Gus Yasin mengatakan paket sembako yang disalurkan berasal dari para donatur untuk dibagikan ke seluruh kabupaten/kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Paket sembako itu berisi beras, minyak dan gula yang diangkut 11 truk untuk selanjutnya disalurkan kepada masyarakat miskin atau kaum dhuafa dan anak yatim piatu.

"Ada 18 ribu paket sembako. Sasaran kepada masyarakat. Sudah kita koordinasi dengan Santri Gayeng di 35 Kabupaten Kota Jateng dan sebagian Jatim," jelasnya.

Selain itu, bantuan juga diberikan bagi santri yang merayakan Lebaran di pondok pesantren karena ada larangan mudik dari pemerintah.

Menurutnya, di masa pandemi yang sudah melanda sejak tahun lalu memang ada beberapa perubahan tradisi silahturahmi Idul Fitri di ponpes.

"Kondisi saat ini sejak tahun kemarin tradisi sowan dibatasi. Biasanya tamu bebas, sekarang ada prokes bahkan ada ulama yang tidak terima tamu sama sekali," tandasnya.

Dalam kesempatan itu, penyerahan simbolis pun diserahkan oleh Santri Gayeng Nusantara dari perwakilan masing-masing daerah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

Regional
Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Regional
PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

Regional
Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Regional
Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Regional
Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Regional
5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

Regional
Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Regional
Motif Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya, Korban Minta Rp 2,5 Juta dan Cekcok

Motif Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya, Korban Minta Rp 2,5 Juta dan Cekcok

Regional
Soal Hibah Pembangunan Gedung Baru Senilai Rp 7,3 M, Kejari Blora: Gedung Sempit

Soal Hibah Pembangunan Gedung Baru Senilai Rp 7,3 M, Kejari Blora: Gedung Sempit

Regional
Miring Sejak 2018, Jembatan Dermaga Sei Nyamuk di Pulau Sebatik Ambruk

Miring Sejak 2018, Jembatan Dermaga Sei Nyamuk di Pulau Sebatik Ambruk

Regional
Kesaksian Korban Truk Terguling di Kebumen: Remnya Blong, Bannya Bocor

Kesaksian Korban Truk Terguling di Kebumen: Remnya Blong, Bannya Bocor

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com