Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masjid Al Hikmah Mengadopsi Arsitektur Khas Bali, Ini Pesannya

Kompas.com - 21/04/2021, 10:29 WIB
Kontributor Banyuwangi, Imam Rosidin,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Masjid Al Hikmah yang beralamat di Jalan Soka Nomor 18, Kertalangu, Denpasar Timur, Bali, memberi pesan untuk saling menghargai perbedaan.

Pesan tersebut tergambar lewat arsitektur bangunan masjid yang dibangun di atas tanah 500 meter persegi ini.

Bangunan masjid ini didominasi dengan gaya arsitektur Bali yang khas dengan ukiran-ukiran, patung, hingga warna merah bata dan abu-abu.

Misalnya, nampak pada pagar dan gerbang atau gapura masjid ini.

Detail dan lekukan bangunannya diukir menyerupai ukiran di Pura umat Hindu di Bali.

Baca juga: Plafon Stasiun Pasar Turi Surabaya Ambruk, PT KAI Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Detail lainnya yakni tergambar melalui patung naga, kepala burung, patung pria bersila, bunga, yang terdapat di beberapa titik di masjid ini.

Kemudian, detail lainnya yakni ukiran yang mengelilingi bangunan masjid yang khas Bali dengan ciri ukiran ini memiliki daun, bunga, dan buah yang berbentuk cembung dan cekung.

Ketua Takmir Masjid Al Hikmah HM Suwarno mengatakan, masjid ini awalnya didirikan pada 1978 oleh H Abdurrahman dengan tanah miliknya yang diwakafkan.

Awalnya, bangunan masjid hanya berbahan kayu. Hingga pada tahun 1995 dilakukan renovasi oleh Sunarso.

Masjid Al Hikmah yang beralamat di Jalan Soka No 18, Kertalangu, Denpasar Timur, Bali, memberi pesan untuk saling menghargai perbedaan.Kompas.com/ Imam Rosidin Masjid Al Hikmah yang beralamat di Jalan Soka No 18, Kertalangu, Denpasar Timur, Bali, memberi pesan untuk saling menghargai perbedaan.

Saat renovasi itu lah, arsitektur masjid ini mengadopsi arsitektur khas Bali.

Pengerjaan atau pelaksana ukiran-ukiran ini dilakukan oleh warga Bali bernama Wayan Kasim.

Selain Bali, beberapa bagian bangunan masjid ini juga mengadopsi gaya Timur Tengah dengan khas lengkungannya, dan Tionghoa yang khas dengan patung naganya.

"Ini simbol pemersatu, arsitekturnya campur ada Bali, Jawa, dan lengkungan Timur Tengah, hingga China," kata Suwarno, di Masjid Al Hikmah, Selasa (21/4/2021).

Ia mengatakan, ornamen dan gaya bagunan di Masjid Al Hikmah memang didominasi dengan mengadopsi kearifan lokal, yakni Hindu Bali.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Air Terjun Lubuk Hitam di Padang: Daya Tarik, Keindahan, dan Rute

Air Terjun Lubuk Hitam di Padang: Daya Tarik, Keindahan, dan Rute

Regional
Motif Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo, Pelaku Terlanjur Malu

Motif Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo, Pelaku Terlanjur Malu

Regional
Nasib Pilu Siswi SMP Diperkosa Ayah Kandung Usai Mengadu Dicabuli Kekasihnya

Nasib Pilu Siswi SMP Diperkosa Ayah Kandung Usai Mengadu Dicabuli Kekasihnya

Regional
Viral, Video Bocah 5 Tahun Kemudikan Mobil PLN, Ini Kejadian Sebenarnya

Viral, Video Bocah 5 Tahun Kemudikan Mobil PLN, Ini Kejadian Sebenarnya

Regional
Detik-detik TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Hasil Kerja 9 Tahun di Hongkong

Detik-detik TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Hasil Kerja 9 Tahun di Hongkong

Regional
Menanti Pemekaran Indramayu Barat, Antara Mimpi dan Nyata

Menanti Pemekaran Indramayu Barat, Antara Mimpi dan Nyata

Regional
Pelaku Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Ditangkap, Sempat Kabur ke Ngawi

Pelaku Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Ditangkap, Sempat Kabur ke Ngawi

Regional
Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat Tanah, PJ Walikota Tanjungpinang Belum Diperiksa

Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat Tanah, PJ Walikota Tanjungpinang Belum Diperiksa

Regional
Anggota Timses di NTT Jadi Buron Usai Diduga Terlibat Politik Uang

Anggota Timses di NTT Jadi Buron Usai Diduga Terlibat Politik Uang

Regional
Pedagang di Mataram Tewas Diduga Ditusuk Mantan Suami di Kamar Kosnya

Pedagang di Mataram Tewas Diduga Ditusuk Mantan Suami di Kamar Kosnya

Regional
Pengurus Masjid Sheikh Zayed Solo Sempat Tolak Ratusan Paket Berbuka Terduga Penipuan Katering

Pengurus Masjid Sheikh Zayed Solo Sempat Tolak Ratusan Paket Berbuka Terduga Penipuan Katering

Regional
Mengenal Lebaran Mandura di Palu, Tradisi Unik untuk Mempererat Tali Persaudaraan

Mengenal Lebaran Mandura di Palu, Tradisi Unik untuk Mempererat Tali Persaudaraan

Regional
Pantai Pulisan di Sulawesi Utara: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Pulisan di Sulawesi Utara: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Ketua DPRD Kota Magelang Jawab Rumor soal Maju Pilkada 2024

Ketua DPRD Kota Magelang Jawab Rumor soal Maju Pilkada 2024

Regional
Order Fiktif Takjil Catut Nama Masjid Sheikh Zayed, Pengurus: Terduga Pelaku Ngakunya Sedekah

Order Fiktif Takjil Catut Nama Masjid Sheikh Zayed, Pengurus: Terduga Pelaku Ngakunya Sedekah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com