Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak yang Bunuh Bapak Dinyatakan ODGJ, Polisi Tetap Teruskan Kasus

Kompas.com - 06/04/2021, 15:15 WIB
Tri Purna Jaya,
Farid Assifa

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - PK (25), pelaku pemancungan kepala orangtuanya sendiri dinyatakan mengalami gangguan kejiwaan.

Status kejiwaan pelaku ini diketahui setelah polisi menerima hasil observasi RSJ Kurungan Nyawa.

Kapolsek Kalirejo Iptu Edy Suhendra mengatakan, berdasarkan observasi, pelaku yang juga sudah ditetapkan sebagai tersangka itu mengalami gangguan kejiwaan.

"Perilaku tersangka merupakan bagian dari gangguan kejiwaan," kata Edy saat dihubungi, Selasa (6/4/2021).

Baca juga: Usai Pancung Ayah Kandung, Anak Berteriak ke Warga: Bapak Saya Mati

Edy mengungkapkan, secara umum hasil observasi tim dokter RSJ Kurungan Nyawa menjabarkan bahwa tersangka tidak memiliki kemampuan untuk memahami.

"Tersangka juga tidak memiliki kemampuan untuk memilih dan bertanggung jawab atas perbuatannya atau tindakan yang dilakukannya," kata Edy.

Terkait dengan hasil observasi tersebut, Edy mengatakan, penyidikan kasus pembunuhan itu terus dilanjutkan.

"Hasil observasi kami lampirkan di berkas untuk dilimpahkan ke kejaksaan, kasus tetap kami teruskan," kata Edy.

Sehingga, kata Edy, yang menentukan apakah tersangka adalah ODGJ adalah pihak pengadilan.

Edy menambahkan, atas kasus ini, tersangka disangkakan Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan juncto Pasal 351 ayat 3 tentang penganiayaan.

Diberitakan sebelumnya, seorang anak membunuh bapak kandungnya sendiri usai pulang dari sawah di Lampung Tengah.

Baca juga: Usai Pancung Ayahnya, Pelaku Masukkan Bagian Tubuh Korban ke Dalam Karung lalu Dibawa Keliling Kampung dengan Motor

Kasat Reskrim Polres Lampung Tengah, AKP Edi Qorinas mengatakan, peristiwa itu terjadi di Kampung Sendang Rejo, Kecamatan Sendang Agung, pada Senin (22/3/2021) sekitar pukul 14.00 WIB.

"Pelaku adalah anak kandung dari korban," kata Edi saat dihubungi, Senin malam.

Korban bernama Slamet (69). Sedangkan pelaku berinisial PK (25).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Regional
Ditinggal 'Njagong', Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Ditinggal "Njagong", Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Regional
Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com