Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkunjung ke Ambon, Presiden Joko Widodo Akan Pantau Vaksinasi Massal di RSUP dr J Leimena

Kompas.com - 23/03/2021, 20:57 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

 

AMBON, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo dijadwalkan melakukan kunjungan kerja di Kota Ambon dan Kabupaten Maluku Tengah pada, Rabu (24/3/2021).

Sesuai jadwal, Presiden Joko Widodo dan rombongan tiba di Kota Ambon pada sore hari setelah berkunjung ke Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara.

Baca juga: Penjelasan Ahli Geologi soal Emas yang Muncul di Pantai Maluku Tengah: Diduga Berasal dari Hulu

Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy membenarkan informasi tersebut.

Dalam kunjungan kerjanya, Presiden Jokowi akan memantau langsung vaksinasi massal yang dipusatkan di Rumah Sakit Pusat (RSUP) dr Johanes Leimena yang berada di Kecamatan Teluk Ambon pada Kamis (25/3/2021).

"Setelah tiba di Ambon sesuai jadwal Pak Presiden akan memantau vaksinasi massal di Rumah Ssakit J Leimena," kata Richard saat dihubungi Kompas.com via telepon seluler, Selasa (23/3/2021).

Sesuai agenda, Presiden Joko Widodo harusnya akan memantau vaksinasi massal di Sporthall Karang Panjang Ambon. Namun, Richard menjelaskan, lokasi vaksinasi massal itu telah dipindahkan ke RSUP dr J Leimena.

"Sudah dipindahkan dari Sporthall ke RSUP dr J Leimena," ujarnya.

Rencananya, vaksinasi massal yang dihadiri Presiden Jokowi itu diikuti 200 peserta.

"Persiapan di RSUP Leimena sudah siap nanti ada 200 pesserta yang ikut vaksinasi, jadi ada unsur tokoh agama, lansia, pedagang, pengemudi juga ASN," ungkapnya.

Setelah memantau vaksinasi massal di RSUP dr J Leimena, Presiden mengunjungi Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah.

Baca juga: Emosi Ditolak Saat Diajak Berpacaran Kembali, Pria Ini Nekat Menyekap dan Aniaya Mantan Kekasihnya

Presiden Jokowi akan memantau vaksinasi massal di wilayah itu.

"Untuk agenda ke Pelabuhan Ambon dibatalkan, jadi Presiden dan rombongan akan langsung ke Hitu karena di sana ada vaksinasi massal juga," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com