Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Sultan HB X Saat Lantik 3 Kepala Daerah di DIY: Segera Belanjakan APBD

Kompas.com - 26/02/2021, 14:36 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com- Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubuwono X (HB X) melantik tiga bupati dan wakil bupati hasil Pilkada 2020 di Bantul, Gunungkidul, dan Sleman. 

Dalam acara itu, HB X berpesan agar ketiga kepala daerah yang baru dilantik segera membelanjakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dan Dana Keistimewaan 2021 untuk mendongkrak kembali perekonomian masyarakat. 

"Agar ekonomi masyarakat mulai pulih untuk segera bangkit pada pascavaksinasi nasional," kata HB X dalam pelantikan yang digelar di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Jumat (26/2/2021). 

Baca juga: Tenaga Ahli Menkes Temui Sultan HB X, Bicara soal PPKM hingga Vaksinasi Pedagang

HB X menyebut, APBD dan Dana Keistimewaan dapat disalurkan untuk penanganan Covid-19, program pemulihan ekonomi, hingga pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

HB X juga mengingatkan bupati dan wakil bupati yang baru dilantik segera menunaikan janji kampanyenya. 

Namun, dia berharap, kepala daerah memperhatikan hal yang saat ini sangat dibutuhkan masyarakat ketika mewujudkan janjinya. 

"Jika bermaksud memasukkan program untuk menepati janji Pilkada, setelah dipilah mana yang urgen bagi masyarakat, silakan disisipkan pada anggaran perubahan dan pembahasan RKPD (Rencana Kerja Pemerintah Daerah) tahun anggaran 2021," sebut HB X.

Baca juga: Sultan HB X Pastikan PPKM Berbasis Mikro di DIY Diperpanjang

Tidak hanya itu, HB X juga berpesan kepada kepala daerah yang terpilih untuk tetap berdialog dengan lawannya dalam Pilkada.

Mereka turut diminta mengadopsi program lawannya yang dianggap bermanfaat untuk rakyat.

"Ada baiknya kita merefleksi pidato Bung Karno 17 Agustus 1954 yang mengingatkan, 'janganlah pemilihan umum menjadi arena pertempuran politik, demikian rupa, hingga membahayakan keutuhan bangsa'," sebut HB X.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com