Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Dokter Usia 71 Tahun yang Lebih Percaya Diri Setelah Disuntik Vaksin

Kompas.com - 22/02/2021, 10:25 WIB
Perdana Putra,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Dokter Hadril Busudin berusia 71 tahun saat menjalani vaksinasi Covid-19.

Meski berusia lanjut, Hadril sangat antusias menjalani penyuntikan vaksin di RSUP M Djamil, Padang, Sumatera Barat.

Mantan Direktur Rumah Sakit Stroke Nasional Bukittinggi itu disuntik vaksin tahap I pada Kamis (11/2/2021).

Baca juga: WHO Jelaskan soal Efek Samping Setelah Disuntik Vaksin Covid-19

Saat ini, dia sedang menunggu penyuntikan tahap II.

Hadril mengaku tidak ada keraguan sedikit pun untuk disuntik vaksin.

Padahal, selain sudah lansia, Hadril memiliki komorbid atau penyakit bawaan jantung.

"Tidak (tidak takut). Vaksin itu kan virus yang sudah dilemahkan. Jadi tidak usah takut," kata Hadril kepada Kompas.com, Senin (22/2/2021).

Baca juga: 5 Hal yang Perlu Diketahui Publik dari Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia...

Hadril menyebutkan, sejak disuntik hingga sekarang, dirinya tidak mengalami efek samping.

Bahkan dirinya merasa bugar dan lebih percaya diri.

"Iya, saya kan sudah disuntik, jadi rasa was-was sedikit berkurang. Tapi saya tetap menerapkan protokol kesehatan dan rajin berolahraga," kata Hadril.

Hadril menyebut, salah satu kunci lainnya adalah tidak stres dan tidak memiliki beban psikologis.

Banyak orang takut-takut disuntik, sehingga menjadi beban dalam psikologisnya.

Padahal, vaksin yang diberikan sudah dibuktikan aman oleh pemerintah.

Vaksin dinyatakan aman bagi masyarakat, termasuk pada lansia.

"Kalau saya tidak ada bebannya. Setelah disuntik, saya lanjut sibuk dengan kerjaan," kata Hadril.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com