Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berdalih Hemat Ongkos, Hotel Tempat Isolasi Covid-19 Buang Limbah Medis Sembarangan, Ini Ceritanya

Kompas.com - 12/02/2021, 05:06 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Limbah medis ditemukan berserakan di area kebun kelapa sawit milik PTPN VIII, Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor pada Selasa (2/2/2021).

Sehari sebelumnya juga ditemykan limbah serupa di pinggir jalan raya di Kecamatan Tenjo, Kabupaten Bogor.

Di tumpukan limbah tersebut juga ditemukan alat pelindung diri (APB) Covid-19. Termasuk juga masker, jarum suntik, infus, dan sejumlah bekas bungkus obat atau botol obat.

Padahal semestinya limbah medis yang diduga dari penanganan Covid-19 tidak dibuang sembarangan. Warga yang mengetahui langsung melaporkan kejadian tersebut ke polisi.

Baca juga: Kasus Limbah Medis Covid-19 Dibuang Sembarangan, Polisi: Pihak Hotel Rakus, Pakai Jasa Laundry

Polisi amankan 2 sopir pembuang limbah medis

Kepolisian Resor Bogor menangkap dua pelaku pembuangan limbah medis B3 (Bahan Berbahaya dan Beracun) ilegal lintas wilayah di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (10/2/2021).KOMPAS.com/AFDHALUL IKHSAN Kepolisian Resor Bogor menangkap dua pelaku pembuangan limbah medis B3 (Bahan Berbahaya dan Beracun) ilegal lintas wilayah di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (10/2/2021).
Dari hasil penyelidikan, polisi berhasil mengamankan dua sopir dari sebuah perusahaan penatu (laundry) beinsial AS. Dua sopir tersebut adalah WD (37) dan IP (21).

Kepada polisi mereka mengaku membuang 120 kantong plastik limbah medis bekas penanganan Covid-19 dari sebuah hotel tempat isolasi pasisn OTG yang ada di Tangerang.

Sampah medis tersebut kemudian dibuang di wilayah Bogor.

Baca juga: Kasus Limbah Medis Covid-19 dari Tangerang Dibuang ke Bogor, Boss Laundry Jadi DPO

Kapolres Bogor AKBP Harun mengatakan hotel berinisial PPH tersebut digunakan untuk tempat isolasi pasien Covid-19 tanpa gejala di Kota Tangerang.

Kamar tidur di hotel tersebut sudah penuh sehingga sampah medisnya cukup banyak.

"Jumlah kamar tidurnya (hotel tersebut) itu juga sudah full. Dari sinilah banyak sampah medis B3-nya," tutur Harun, Rabu (10/2/2021).

Baca juga: 2 Sopir Usaha Laundry Jadi Tersangka gara-gara Buang Limbah Medis Pasien Covid-19 dari Tangerang ke Bogor

Berdalih hemat ongkos

Sejumlah petugas memusnahkan limbah medis yang ditemukan di pinggir Jalan Raya Tenjo, Kampung Leuweng Gede, Desa Tenjo, Kecamatan Tenjo, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Selasa (2/2/2021).Dok Camat Tenjo Sejumlah petugas memusnahkan limbah medis yang ditemukan di pinggir Jalan Raya Tenjo, Kampung Leuweng Gede, Desa Tenjo, Kecamatan Tenjo, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Selasa (2/2/2021).
Harun mengatakan saat MoU dengan Pemkot Tangerang, hotel bintang 4 tersebut menjalani kerjasama dengan PT AP untuk pengelolaan limbah medis mereka.

Dalam kerjasama tersebut, pihak hotel harus membayar Rp 10 juta kepada PT AP untuk sekali angkut sampah medis.

Namun dengan berjalannya waktu, pihak hotel berdalih tak sanggup membayar dengan alasan pengeluaran biaya pengolahan limbah PT AP sangat tinggi.

Pihak hotel kemudian mengalihkan kerjasama dengan perusahaan laundry berinisial AS. Untuk sekali angkut, mereka hanya perlu mengeluarkan biaya Rp 1 juta untuk 2 mobil boks tertutup.

Baca juga: Kasus Limbah Medis, Polisi Dalami Keterlibatan Hotel Tempat Isolasi Covid-19

Dari penyelidikan, polisi meneukan petunjuk jika pihak hotel melakukan hal tersebut untuk mencari keuntungan lebih banyak dari anggaran yang dikeluarkan Pemkot Tangerang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com