Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kades di Rembang Dituduh Bawa Lari Istri Orang, Camat: Tidak Benar

Kompas.com - 03/02/2021, 05:52 WIB
Aria Rusta Yuli Pradana,
Khairina

Tim Redaksi

REMBANG, KOMPAS.com - Kepala Desa Sumbergayam, Durasit yang berasal dari Kecamatan Kragan, Rembang membantah tuduhan terkait dirinya membawa lari istri orang.

Tuduhan yang mengarah kepadanya cukup kencang sebab video tersebut telah tersebar di media sosial.

Akibatnya, ia harus dipanggil atasannya untuk menjelaskan peristiwa yang sebenarnya terjadi.

Baca juga: Kades di Rembang yang Mobilnya Dirusak Massa karena Dituduh Selingkuh Buka Suara

Camat Kragan Prapto Raharjo yang ikut mendampingi Durasit sepakat dengan pernyataan dari kades tersebut. Menurutnya, tuduhan kepada Durasit tidak benar.

"Sebenarnya saya mendampingi juga dalam rangka itu bahwa apa yang disampaikan di media sosial itu kan tidak benar. Kepala desa membawa lari istri orang, tapi kenyataannya berdasarkan pernyataan dari kepala desa tadi tidak membawa lari istri orang," ucap Prapto Raharjo di Dinpermades Rembang, Selasa (2/2/2021).

Prapto menyayangkan adanya pengrusakan mobil yang dilakukan oleh sejumlah orang di lokasi tersebut.

"Kemarin juga diberitakan ada pengrusakan oleh warga, itu sebenarnya bukan warga, karena hanya 4 atau 6 orang, jadi tidak atas nama warga Sumbergayam, jadi saya berusaha untuk meluruskan pemberitaan yang ada di media sosial," terangnya.

Dengan adanya peristiwa ini, Camat Kragan itu berharap agar sebelum video diunggah di media sosial, alangkah baiknya dicari tahu kebenarannya.

"Kami berharap warga untuk bisa lebih bijak untuk memilih dan memilah pemberitaan-pemberitaan kemudian berharap juga bisa bersikap bijak lah, terkait dengan pemberitaan-pemberitaan itu karena sekarang dengan mudah orang bisa men-share tanpa meminta konfirmasi dulu dari yang bersangkutan," jelasnya.

Baca juga: Dituding Selingkuh, Seorang Kades di Rembang Dipukul, Mo

Sebelumnya, Durasit telah buka suara terkait viralnya video dirinya yang diduga membawa lari istri orang. Menurutnya, peristiwa tersebut hanya kesalahpahaman saja.

"Apa yang ada di media sosial itu hanya kesalahpahaman saja," ucap Durasit.

Sebelumnya diberitakan, seorang kades dituduh membawa lari istri orang. Ia kemudian diteriaki dan diminta untuk keluar dari mobil. Selain itu, sejumlah orang juga tampak merusak bagian kaca mobil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com