Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diguyur Hujan Deras, Kota Pangkalpinang Kembali Terendam Banjir

Kompas.com - 24/01/2021, 21:29 WIB
Heru Dahnur ,
Dony Aprian

Tim Redaksi

PANGKALPINANG, KOMPAS.com - Hujan deras yang mengguyur Kota Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung, menyebabkan sejumlah ruas jalan dan rumah warga terendam banjir, Minggu (24/1/2021) sore.

Banjir yang kerap berulang membuat warga resah.

"Biasa di sini sudah langganan banjir pak. Drainase-nya banyak sampah," kata Nurdin, pengendara sepeda motor di Jalan Balai, Pangkalpinang, Minggu.

Dia berharap, pemerintah kota memprioritaskan pembangunan yang bisa mengatasi masalah banjir.

Baca juga: Diguyur Hujan Lebat dan Angin Kencang, Bangunan SMP di Cianjur Ambruk

Pengamatan Kompas.com, selain Jalan Balai, banjir juga merendam Jalan Theresia Kampung Bintang, Kelurahan Opas, Jalan Jumat Yahya Bukit Sari dan Kawasan Rawabangun.

Kepala Badan Penanggulangan Bencan Daerah (BPBD) Kepulauan Bangka Belitung, Mikron Antariksa mengatakan, debit air yang tinggi menyebabkan saluran tidak bisa menahan, sehingga meluap ke akses jalan yang wilayahnya lebih rendah.

Air meluap ke akses jalan dengan ketinggian mencapai 10 sampai 50 sentimeter, dan menyebabkan pengendara yang ingin melintas harus ekstra hati-hati.

"Air juga masuk ke beberapa rumah serta pekarangan rumah warga," ujar Mikron.

Baca juga: Viral, Video TikTok Goyang Perempuan Berdaster di Tugu Pangkalpinang

Mikron memastikan, tim BPBD telah berada di lapangan untuk pemantauan dan membantu arus lalu-lintas.

"Kondisi saat ini air mulai surat," ucapnya.

Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pangkalpinang memprediksi sejak pukul 15.00 WIB potensi hujan disertai petir dengan intensitas sedang hingga lebat mengguyur Kota Pangkalpinang.

Wilayah terdampak meliputi Kota Pangkalpinang, Lubuk Besar, Mendo Barat, Simpang Katis, Sadai, Selat Nasik hingga Membalong Belitung Timur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com