Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 10 Tokoh Masyarakat dan Forkopimda Gresik yang Disuntik Vaksin Sinovac

Kompas.com - 13/01/2021, 16:40 WIB
Hamzah Arfah,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com - Sebanyak 3.000 dosis vaksin Sinovac telah datang di Gresik, Jawa Timur, Rabu (13/1/2021).

Sebagai langkah awal, vaksin ini akan lebih dulu diberikan kepada sepuluh tokoh masyarakat dan Forkopimda Gresik secara simbolis, Jumat (15/1/2021) mendatang.

Wakil Bupati Gresik Mohammad Qosim mengatakan, sepuluh tokoh masyarakat dan jajaran Forkopimda Gresik tersebut, bakal melaksanakan agenda vaksinasi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ibnu Sina.

"Ada sekitar 10 tokoh masyarakat dan jajaran Forkopimda. Ini sebagai contoh bagi masyarakat, agar tidak takut untuk divaksin," ujar Qosim, di sela acara penerimaan vaksin di gedung farmasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Gresik, Rabu.

Baca juga: Terima 3.000 Dosis Vaksin Covid-19, Wabup Gresik: Sisanya Insya Allah Saat Vaksinasi Berjalan

Semula, Gresik direncanakan bakal menerima sebanyak 5.920 dosis vaksin Sinovac pada tahap awal.

Namun, pada saat penerimaan di gedung farmasi Dinkes Gresik, Rabu siang, baru sebanyak 3.000 dosis vaksin yang diserahterimakan kepada jajaran Pemkab Gresik.

"Sesuai informasi yang saya terima, kekurangan akan dikirim menyusul," ucap dia.

Sementara, menurut jadwal awal, sepuluh tokoh masyarakat dan jajaran Forkopimda Gresik yang bakal menerima vaksinasi awal pada Jumat mendatang (15/1/2021) di antaranya, Kapolres Gresik, Dandim 0817 Gresik, Ketua DPRD Gresik, serta tokoh agama dan tenaga kesehatan (Nakes).

"Nakes itu dari Dinas Kesehatan, dari (RSUD) Ibnu Sina, Ikatan Dokter, Persatuan Perawat dan tokoh agama, supaya warga tidak ragu-ragu bahwa vaksin ini memang sudah suci dan halal berdasarkan fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI)," kata Qosim.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com