Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Kelurahan di Kota Bima di Landa Banjir, Wali Kota: Harap Warga Sabar

Kompas.com - 07/01/2021, 22:15 WIB
Syarifudin,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

BIMA, KOMPAS.com - Sebagian wilayah Kota Bima, NTB terdampak banjir, Kamis (07/01/2021).

Banjir akibat luapan sungai ini telah merendam tiga Kelurahan.

Berdasarkan laporan sementara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, banjir akibat luapan dari tiga sungai itu merendam Kelurahan Paruga, Melayu dan Jatiwangi dengan ketinggian air hingga mencapai 50 sentimeter.

"Dari laporan sementara, ada 3 kelurahan yang terdampak. Banjir luapan sungai ini terjadi sekitar pukul 17.00 wita," ungkap Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Bima, Najamudin saat dihubungi Kompas.com, Kamis malam.

Ia mengatakan, banjir terparah terjadi di Kelurahan Paruga. Di wilayah itu, ada ratusan rumah warga terendam dengan ketinggian air bervariasi dari 30 sentimeter hingga 50 sentimeter.

Baca juga: Hujan Deras Guyur Kabupaten Bima, Puluhan Rumah dan Sekolah Terendam Banjir

"Di Kelurahan Paruga ada 300 lebih rumah yang terdampak. Sedangkan jumlah rumah yang terendam di Kelurahan Melayu dan Jatiwangi masih dilakukan pendataan," ujarnya.

Najamudin menyebutkan, banjir luapan sungai itu disebabkan tingginya curah hujan di wilayah bagian timur Kabupaten Bima.

Akibatnya, debit air disejumlah sungai yang melintas di Kota Bima meluap hingga ke rumah penduduk.

Selain menerjang permukiman padat penduduk, banjir kiriman itu juga merendam sejumlah ruas jalan. Tidak ada laporan korban jiwa dalam insiden banjir yang melanda 3 kelurahan itu.

"Tiga sungai meluap setelah mendapatkan banjir kiriman dari hulu sungai saat dilanda hujan deras selama dua jam. Petugas kebencanaan dan relawan langsung turun melakukan evakuasi," ujar dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com