Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Tahun Baru Pantai Tanjung Pakis Padat, Satgas Bubarkan Kerumunan

Kompas.com - 01/01/2021, 19:28 WIB
Farida Farhan,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Objek wisata Pantai Tanjung Pakis di Desa Tanjung Pakis, Kecamatan Pakisjaya, Kabupaten Karawang, terpantau padat pengunjung pada libur Tahun Baru 2021, Jumat (1/1/2021).

Sekitar pukul 16.00 WIB, akses pada pintu masuk obyek wisata Tanjung Pakis mulai padat. Kendaraan pengunjung juga nampak memadati area wisata. Sayangnya beberapa dari pengunjung ada yang tak memakai masker.

Tak hanya dari Karawang, warga Bekasi juga liburan ke pantai ini. Di antaranya ada Sidik (29) dan keluarga. Sidik datang dari Bekasi bersama belasan keuarganya, menggunkan mobil bak.

"Karena keluarga ingin ke sini (Pantai Tanjung Pakis)," ucapnya.

Baca juga: Tol Jakarta-Cikampek Padat, Contra Flow Dilakukan dari Km 47- Km 61

Meski begitu, Sidik mengaku sedikit was-was. Sebab, Bekasi juga masih rawan penularan Covid-19.

"Khawatir juga," kata dia.

Satgas Penaganan Covid-19 berkeliling memberikan pengumuman, di antaranya soal penerapan protokol kesehatan dan meminta warga luar Karawang agar meninggalkan area pantai. Begitu juga warga Karawang yang sudah terlalu lama berada di pantai tersebut.

Beberapa pengunjung yang kedapatan tak memakai masker pun dihukum push up.

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana mengakui masih ada pengunjung yang tak memakai masker.

Baca juga: Krisis Ruang Perawatan Pasien Covid-19 di Tangsel dan Bayang-bayang Lonjakan Kasus Setelah Liburan

"Masih ditemukan warga yang tak pakai masker. Ada juga anak-anak yang main trampolin enggak pakai masker," ujar Cellica saat meninjau Pantai Tanjung Pakis.

Cellica juga menyebut 80 persen pengunjung Pantai Tanjung Pakis berasal dari luar Karawang.

"Sementara warga luar Karawang tidak boleh. Sementara untuk wisatawan lokal," ucapnya.

Di sisi lain Cellica menyebutkan bahwa rapid test sudah dilakukan, tetapi kurang masif.

"Sudah tadi, tapi kurang masif," ucap Cellica.

Cellica pun meminta pengelola untuk membatasi jumlah pengunjung sebanyak 50 persen dari kapasitas area pantai.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com